Suara.com - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand dibuat terkejut saat berkunjung ke kediaman Cristiano Ronaldo setelah melihat banyak orang di dalamnya.
Kedatangan Cristiano Ronaldo di Liga Inggris tentu membuatnya banyak menarik perhatian, terutama mantan rekan setimnya di Manchester United.
Pasalnya Cristiano Ronaldo kembali ke Inggris untuk sekali lagi membela Manchester United selama dua musim ke depan usai digaet dari Juventus.
Tak pelak banyak yang terkejut dengan aksi Ronaldo dalam beberapa laga bersama Man United, baik di kompetisi domestik maupun internasional.
Di usianya yang sudah 36 tahun, Ronaldo masih tokcer sebagai juru gedor gawang tim lawan, hal itu tentu tak lepas dari kebiasaan menjaga tubuh tetap bugar.
Mantan kapten Real Madrid itu memang dikenal sebagai sosok yang sangat memerhartikan kondisi fisik, terutama kebugaram.
Tak heran jika Ronaldo memiliki staf khusus untuk itu, sesuatu yang mengejutkan Ferdinand ketika berkunjung ke kediamannya.
Ferdinand mengaku kaget ketika mengetahui di kediaman Ronaldo banyak orang, saking penasaran ia pun bertanya kepada mantan rekan setimnya itu.
"Saya keliling rumahnya dan masuk, dia memiliki sekitar enam sampai tujuh orang di ruang depan," ucap Ferdinand dikutip dari Sportbible.
Baca Juga: 10 Pesepak Bola Berpenghasilan Tertinggi, Cristiano Ronaldo Paling Tajir
"Saya bertanya kepadanya,'Chris, siapa semua orang ini bro?'. Ronaldo menjawab,'Itu tukang pijat pribadi, ahli gizi, dokter, fisioterapis dan koki saya'.
"Ronaldo memiliki semua orang ini dan saat itu tidak ada yang melakukan sama sepertinya. Dia seorang yang visioner dalam pengertian itu," imbuhnya.
Menurut Ferdinand, kebiasaan itu ternyata sudah lama dilakukan Ronaldo, seperti ketika ia masih berseragam Juventus.
Ferdinand bahkan mengaku pernah dikirimi sebuah foto yang memperlihatkan Ronaldo tengah berlatih hanya untuk mendapatkan tenaga ekstra.
"Dia mencari setiap detail kecil yang memungkinkan dia untuk bisa berkembang. Dia pernah mengirim saya gambar saat melakukan sesi pemulihan di laut," ujar Ferdinand.
"Ronaldo membutuhkan waktu dua jam untuk sampai disitu, saat dia masih di Turin bermain untuk Juventus.
Berita Terkait
-
Jika Tidak Main Bola, Cristiano Ronaldo Mungkin Hanya akan Jadi Tukang Batu
-
Ronaldo dan Varane Datang, Tagihan Gaji Manchester United Membengkak Hingga Rp7,6 Triliun
-
Kesan Pertama Anak Ronaldo Lihat Lionel Messi, Nyeletuk soal Tubuh Pendek
-
5 Pemain dengan Catatan Assist Terbanyak, Lionel Messi Pertama
-
Salip Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Pesepakbola Berpenghasilan Tertinggi Versi Forbes
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan