Suara.com - Kapten Borussia Dortmund Marco Reus berperan dalam lima gol saat timnya menghancurkan mantan klubnya Borussia Moenchengladbach 6-0 dalam laga Bundesliga pada Minggu waktu setempat sehingga terus menguntit pemuncak klasemen Bayern Muenchen.
Reus yang beralih klub dari Gladbach menjadi Dortmund lebih dari satu dekade lalu pada harga 17 juta euro, mencetak dua gol dan membuat tiga assist.
Dia memilih tidak mengambil penalti yang didapatkan timnya pada waktu tambahan. Penalti ini diambil oleh Emre Can yang sukses mengonversinya untuk menuntaskan pesta enam gol tanpa balas ini.
Kemenangan itu membuat Dortmund tinggal enam poin di belakang Bayern setelah sang juara bertahan mengalahkan Greuther Fuerth 4-1 di kandangnya sendiri beberapa jam sebelumnya.
Kemenangan ini juga meredakan rasa sakit dari dua kekalahan kandang yang baru-baru ini dialami Dortmund.
Pertama saat kalah 2-4 dari Rangers dalam pertandingan Liga Europa dan kemudian kalah 2-5 dari Bayer Leverkusen dalam pertandingan Bundesliga dua pekan lalu.
Reus membuka skor pada menit ke-26 dengan memanfaatkan bola pantul setelah kiper Swiss Yann Sommer menangkis tendangan Donyell Malen.
Enam menit kemudian Reus membalas budi dengan bermain satu-dua bersama Malen, yang melepaskan tendangan yang tak bisa dihentikan Sommer untuk menggandakan keunggulan Dortmund.
Gladbach nyaris membalaskan satu gol pada babak kedua ketika upaya Jonas Hofmann membentur tiang gawang.
Baca Juga: Pelatih Dortmund Bertekad Balikkan Keadaan pada Leg Kedua Lawan Rangers
Dortmund malah kembali mencetak gol setelah Reus memberikan umpan kepada Marius Wolf untuk mencetak gol pada menit ke-70, dua menit setelah pemain ini masuk dari bangku cadangan.
Sang kapten kemudian menambahkan assist ketiganya pada pertandingan ini empat menit kemudian ketika Youssoufa-Moukoko yang juga pemain pengganti mencetak gol keempat Dortmund.
Reus kemudian kembali mencetak gol setelah mengelola umpan panjang dari bek Mats Hummels, sebelum Can menyempurnakan penderitaan Gladbach dari titik putih setelah Wolf dijatuhkan di dalam kotak penalti.
Berita Terkait
-
Pelatih Dortmund Bertekad Balikkan Keadaan pada Leg Kedua Lawan Rangers
-
Hasil Liga Europa: Dortmund Dipermalukan Rangers 2-4 di Signal Iduna Park
-
Dortmund vs Rangers, Marco Rose Tuntut Skuatnya Bermain Konsisten
-
Tanpa Ampun! Bochum Gasak Bayern Muenchen 4-2
-
Tinggalkan Bayern Munich, Niklas Sule Dipastikan Gabung Borussia Dortmund
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Vietnam Diperkuat Eks Gelandang Timnas Bulgaria U-21 di SEA Games 2025
-
Daftar Pemain Timnas Thailand U-22 untuk SEA Games 2025 Jadi Sorotan, Kabar Baik untuk Indonesia
-
Arne Slot Ogah Bahas Bursa Transfer, Fokus Total Hadapi Jadwal Padat Liverpool
-
Eks Man United Cetak Dua Gol, Marseille Bantai Nice 5-1 dan Naik ke Puncak Klasemen
-
Yuran Fernandes Comeback, PSM Makassar Bidik Kebangkitan di Parepare
-
Timur Kapadze Enggan Jadi Asisten Fabio Cannavaro, Terbuka jika Timnas Indonesia Berminat
-
Bukan Wawancara Pelatih Timnas, Timur Kapadze Ungkap Tujuannya Datang ke Indonesia
-
Tiket Ludes! Duel Inter Milan vs AC Milan Siap Membara
-
Menang atas Dewa United, Bojan Hodak Apresiasi Pertahanan Persib Bandung
-
Persib Bandung Tetap Menang dengan 10 Pemain, Bojan Hodak: Pertandingan Sangat Berat