Suara.com - Tim U-18 Bali United mendapatkan pelajaran berharga usai takluk dengan skor 0-5 dari Atletico Madrid pada laga pembuka International Youth Championship (IYC) 2021 yang digelar di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, Rabu (13/4/2022).
“Ini pelajaran berharga buat para pemain. Tim Eropa, Atletico Madrid, ini sangat bagus,” ujar pelatih tim U-18 Bali United I Made Pasek Wijaya dalam konferensi pers setelah pertandingan usai.
Menurut Made, Atletico menunjukkan permainan sepak bola yang mengalir. Mereka menggulirkan bola dengan baik dan membuka ruang dengan efektif.
Hal tersebut, juru taktik berusia 52 tahun itu melanjutkan, beberapa kali menyulitkan anak-anak asuhnya. Pertahanan mereka pun terbuka dan lawan berhasil menggelontorkan lima gol.
“Atletico Madrid mampu menyuplai bola dari kanan, ke kiri, lalu ke tengah. Bagus sekali,” tutur Made.
Selain karena apiknya performa lawan, Made menyebut bahwa penyebab lain dari kekalahan timnya adalah rasa gugup berlaga di pertandingan pertama turnamen. Kemudian, mereka dinilai tidak terbiasa bermain di atas lapangan dengan rumput berkualitas tinggi.
Satu lagi, koordinasi antarpemain Bali United dianggap lemah sehingga para pemain Atletico Madrid leluasa menusuk nyaris dari semua sisi.
“Koordinasi lini belakang dan lini tengah kami kurang bagus. Lawan jadi lebih mudah mengontrol bola. Kami harus memperbaiki ini pada laga selanjutnya menghadapi tim U-20 Indonesia All Star, Jumat (15/4/2022),” kata Made seperti dimuat Antara.
Gelandang U-18 Bali United Jovanni Renaldi juga mengakui kualitas tinggi Atletico Madrid. Itulah kenapa dia merasa bersyukur bisa melawan tim Spanyol tersebut dan menimba pengalaman dari sana.
Baca Juga: Diego Simeone Optimistis Atletico Madrid Bisa Tumbangkan Manchester City
“Itu pengalaman yang sangat berharga. Tak semua pemain sepak bola Indonesia bisa melawan Atletico Madrid, apalagi di stadion sebagus ini,” ujar Jovanni.
Tim U-18 Atletico Madrid menundukkan tim U-18 Bali United dengan skor 5-0 dalam laga pembuka International Youth Championship (IYC) 2021 di Stadion Internasional Jakarta (JIS), Jakarta, Rabu.
Keempat gol Atletico dilesakkan oleh Pablo Fozos, Adrian Gallego, Jacobo Lorenzo, Iker Sierra dan Ninte Carungal.
Hasil tersebut membuat Atletico Madrid memimpin sementara klasemen IYC 2021 dengan koleksi tiga poin.
Berikutnya, Jumat (15/4/2022), tim U-18 Bali United akan melawan tim U-20 Indonesia All Star mulai pukul 15.00 WIB, di Stadion Internasional Jakarta (JIS). Pada hari dan tempat yang sama, tim U-18 Atletico Madrid akan menghadapi skuad U-18 Barcelona mulai pukul 21.30 WIB.
Berita Terkait
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Gebrakan Transfer Super League, Persik Kediri Resmi Rekrut Mantan Gelandang Arsenal
-
Semen Padang Rekrut 8 Pemain Asing Baru untuk Putaran Kedua BRI Super League
-
Inter Milan Jadi Campione d'Inverno, Chivu: Ah Gak Penting, Scudetto Tujuan Utama
-
Chelsea Kalah dari Arsenal, Liam Rosenior Kerepotan Redam Emosi Enzo Fernandez
-
Seruan Boikot Piala Dunia 2026 Menggema, FIFA Gak Berani Bersuara
-
Resmi! TikTok Jadi Mitra FIFA Piala Dunia 2026: Ada Prediksi Skor hingga Fitur AR
-
Cetak Gol dan Bawa Arsenal Sikat Chelsea, Gyokeres Terlihat Tak Suka, Ada Apa?
-
Senyum Semringah Pemain Manchester United Saat Carrick Pimpin Latihan Perdana
-
Puas Dengan Permainan Persib di Putaran Pertama, Bojan Hodak: Lihat, Kami Nomor Satu Lagi
-
Kalahkan Chelsea, Arsenal Malah Dihantui Masalah Besar: Peran Bukayo Saka Dipertanyakan