Suara.com - Thailand U-23 mengalami kendala jelang SEA Games 2021. Sebab, tim yang akan ditangani oleh Alexandre Polking terancam kehilangan enam pemain dari Chonburi FC.
Direktur eksekutif Chonburi FC yang bernama Sasit Singtothong mengatakan bahwa pihaknya menegskan tidak akan melepasan pemain ke Thailand U-23 demi SEA Games.
Sebelumnya enam pemain Chonburi masuk dalam dari 50nama yang dipanggil untuk membela tim Gajah Perang muda tersebut.
Dinukil dari soha.vn pada Selasa (19/4/2022) enam pemain Chonburi tersebut adalah Kritsada Kaman, Chatmongkol Rueangthanarot, Jakkrapong Samahung, Bukkoree Lemdee, Rachata Moraksa, dan Chitsanuphong Choti.
Dari enam pemain tersebut, salah satunya yang paling vital adalah bek Kritsada Kaman. Pemain berusia 23 tahun ini sebelumnya membantu Thailand meraih gelar Piala AFF 2020.
Tentunya jika Kritsada absen karena tak mendapatkan izin dari klubnya, Thailand U-23 akan mendapat kerugian karena lini belakang semakin rapuh.
Direktur eksekutif Chonburi FC, Sasit Singtothong menolak untuk melepas pemainnya karena penyesuaian jadwal menyebabkan Chonburi akan lemah di semifinal Piala Konfederasi pada 25 Mei.
Pasalnya jadwal SEA Games 2021 akan digelar pada 6 hingga 22 Mei. Namun, dengan jeda waktu yang mepet dari SEA Games ke Piala Konfederasi, maka Chonburi menegaskan tak akan mengirim enam pemainnya.
Adapun Thailand sendiri bakal tergabung dalam Grup B Piala SEA Games 2021 bersama Malaysia, Kamboja, Singapura, dan Laos. Sedangkan di grup lain ada Vietnam, Indonesia, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Baca Juga: Persita Tangerang Tunjuk Alfredo Vera Sebagai Pelatih untuk Arungi Liga 1 Musim Depan
Tag
Berita Terkait
-
PSSI Pastikan Egy, Witan Sulaeman dan Asnawi Mangkualam Gabung Timnas Indonesia U-23
-
Sambut SEA Games Hanoi, Jadwal Liga Thailand Disesuaikan demi Timnas
-
Thailand U-23 Resmi Dilatih Alexandre Polking untuk SEA Games 2021
-
Persiapan SEA Games, Thailand U-23 Akan Panggil Pemain Chelsea dan Leicester City
-
Shin Tae-yong Kalem saat Thailand dan Malaysia Ambisius Lolos ke Piala Asia 2023
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Dua Fakta di Balik Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Alasan Nova Arianto Tetap Bangga Timnas Indonesia U-17 Dihabisi Zambia di Laga Perdana Piala Dunia
-
Apa yang Bikin Timnas Indonesia U-17 Kalah dari Zambia di Piala Dunia U-17 2025?
-
Klasemen Liga Champions: Bayern Muenchen dan Arsenal Kokoh di Dua Teratas
-
Alexis Mac Allister Memukau, Liverpool Berikan Kekalahan Perdana untuk Real Madrid
-
Hasil Liga Champions: Arsenal Hajar Slavia Praha Tiga Gol dan Clean Sheet Lagi
-
Evandra Florasta Ungkap Kekecewaan Usai Tercomeback Zambia dan Berujung Kekalahan
-
Klasemen Timnas Indonesia U-17 Usai Takluk di Laga Perdana Lawan Zambia
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC