Suara.com - Timnas Indonesia U-19 harus puas berbagi angka dengan Vietnam dalam matchday pertama Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot, Bekasi, Sabtu (2/7/2022). Dalam pertandingan yang berakhir 0-0 itu ada kejadian yang menjadi sorotan.
Di menit-menit akhir pertandingan suporter berpesta flare alias suar. Tidak hanya itu, penonton yang ada di tribun banyak yang menyalakan petasan.
Hal ini sangat disayangkan oleh Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong. Selain flare dan petasan dilarang dalam pertandingan sepakbola, menurutnya bisa menganggu konsentrasi pemain.
Memang, flare yang dinyalakan dalam pertandingan itu cukup banyak. Akibatnya, menghasilkan asap yang bisa menganggu pandangan pemain.
Oleh karena itu, juru formasi asal Korea Selatan itu berharap suporter tidak mengulanginya lagi. Ia meminta fans mencari alternatif lain dalam memberikan dukungan.
"Pertama kami terima kasih ke fans atas kerja kerasnya memberikan dukungan kepada para pemain. Tapi petasan seperti itu bisa kurangi fokus pemain," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai pertandingan.
"Saya mohon jangan ulangi lagi. Saya mohon buat mengubah sedikit demi sedikit caranya buat meningkatkan semangat pemain," sambungnya.
Sementara itu, pemain Timnas Indonesia U-19 Marselino Ferdinan sependapat dengan Shin Tae-yong. Sebab, pemain harus fokus ketika menjalani pertandingan.
"Jadi saya fokusnya di pertandingan. Ada petasan memang ganggu, tapi tidak terlalu menggubris juga sih," ujar wonderkid Persebaya itu.
Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: PSSI Respons Keluhan Vietnam Soal Stadion Patriot
Berikutnya, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Brunei Darussalam di stadion yang sama, Senin (4/7/2022) malam WIB.
Berita Terkait
-
Ditanya 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masukkan Calvin Verdonk dalam Daftar
-
5 Pemain Timnas Indonesia Terbaik Menurut Shin Tae-yong, Kevin Diks Kalah dari Asnawi Mangkualam
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Jarak Pandang Nyaris Nol, Laga Bayern Munich vs Koln Sempat Dihentikan Gegara Asap
-
Beda Kata-kata Pertama John Herdman dengan Kluivert dan Shin Tae-yong, Siapa Lebih Berapi-api?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Bojan Hodak Soroti Lini Serang Persib Jelang Duel di Manahan
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul
-
Pratama Arhan Tegaskan Takkan Ikuti Jejak Shayne Pattynama: Belum Waktunya Balik ke Indonesia
-
Skuat Inggris di Piala Dunia 2026 Versi Legenda Liverpool: Duo Arsenal Rp2 T Dicoret
-
Kutukan Trofi Berakhir, Harry Kane Siap Setia Lebih Lama Bareng Bayern Muenchen
-
Prediksi Lini Tengah Timnas Indonesia usai Eks Kapten Feyenoord Dinaturalisasi: Mewah dan Mematikan!