Suara.com - PSM Makassar memilih stadion BJ Habibie untuk sebagai kandang mereka dalam mengarungi Liga 1 2022/2023. Stadion berkapasitas 20 ribu penonton itu akan segera dicek kelayakannya oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator.
Stadion BJ Habibie terletak di Kota Parepare, Sulawesi Selatan. Sebelumnya pengumuman itu, stadion yang akan dipakai PSM Makassar sebagai kandang musim ini menjadi tanda tanya.
Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno mengaku sudah menerima permintaan PSM Makassar terkait stadion BJ Habibie. Butuh proses verifikasi supaya stadion itu dinyatakan siap digunakan.
Menurut Sudjarno, kelayakan pemakaian Stadion BJ Habibie untuk menggelar pertandingan Liga 1 tak sekadar soal lapangan, penerangan, hingga fasilitas di dalam stadion.
Sebelumnya, LIB sudah melakukan inspeksi. Ada beberapa hal yang perlu diperbaiki sebelum LIB kembali datang dan memberi penilaian.
"Termasuk luarnya yakni hotel dan bagaimana pengamanan. Mereka (PSM Makassar) sudah kirimkan progres dan kami akan inspeksi lagi untuk meyakinkan," kata Sudjarno saat ditemui di kantornya, Rabu (13/7/2022).
"Dalam manager meeting dijelaskan bahwa stadion layak untuk tim tamu salah satunya penginapan. Jangan sampai tim tamu datang, waktu tempuh penginapan tiga jam dari lokasi pertandingan," sambung Sudjarno.
Liga 1 2022/2023 akan kick-off pada 23 Juli mendatang. Seluruh tim peserta telah memgajukan markas mereka masing-masing.
Seperti Persija Jakarta disebut LIB mendaftarkan tiga stadion. Venue tersebut adalah Stadion Patriot Candrabhaga, Jakarta International Stadium, dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Sedangkan Persib Bandung mengajukan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Lalu, RANS Nusantara FC akan bersama Persikabo 1973 di Stadion Pakansari, Bogor.
Berita Terkait
-
5 Hits Bola: Dihajar Malaysia U-19, Pelatih Vietnam U-19 Akui Pemainnya Kena Mental
-
PT LIB Rencanakan Kompetisi Liga 1 Hanya Dihadiri yang Sudah Divaksin Booster, Termasuk Suporter?
-
Demi Menghibur Penonton Televisi, Pertandingan Liga 1 2022/2023 Digelar Malam Hari
-
Persib Krisis Striker Jelang Kick-off Liga 1, Robert Alberts Pusing Tujuh Keliling
-
Messi Cetak Dua Gol, Persis Solo Kalahkan Putra Delta Sidoarjo dalam Uji Coba
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Ajax Tendang Kiper Tua! Jalan Maarten Paes Jadi Kiper Nomor Satu Terbuka Lebar
-
Luciano Spalletti Mencak-mencak Usai Juventus Main Imbang Lawan AS Monaco
-
Siapa Lawan Real Madrid di Babak Play-off Liga Champions, Lawan Benfica Lagi?
-
John Herdman Sudah Punya Rencana Soal Lokasi TC Timnas Indonesia
-
Inter Milan Punya Monster Baru! Cuma 7 Menit di Lapangan, Bikin Dortmund Tumbang
-
Cedera Akhiri Musim Asnawi Mangkualam, Bakal Absen Saat Debut John Herdman di Timnas Indonesia
-
Benfica Hajar Real Madrid 4-2, Jose Mourinho Bilang Los Blancos Calon Juara Liga Champions
-
Persis Solo Datangkan Eks Striker Liga Uzbekistan, Kobarkan Tekad Besar
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea