Suara.com - Adanya sponsor berbau judi masih menjadi polemik tersendiri di sepakbola Tanah Air. PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 dan 2 membenarkan adanya sponsor yang menyerupai nama rumah judi di beberapa klub.
Hal ini bahkan menjadi perhatian Indonesia Police Watch (IPW). Sebelumnya, IPW meminta Polri membereskan adanya indikasi rumah judi yang menjadi sponsor klub Liga 1.
Secara khusus, IPW menyebut nama SBOTOP yang terpampang di jersey Persikabo 1973 dan skor88.news di kostum PSIS Semarang.
Apa yang dilakukan Persikabo dan PSIS disebutnya terlarang di Indonesia. Oleh sebab itu, IPW minta Polri melakukan pemberantasan.
Adapun Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita mengaku tidak bisa melarang klub menjalin kerja sama selama tidak bersinggungan langsung dengan hal yang dilarang.
Memang, sponsor dari klub-klub yang dimaksud tidak langsung mempromosikan judi. Melainkan, melalui sebuah situs berita olahraga khususnya sepakbola.
"Perihal penamaan sponsor yang menyerupai atau menyamai situs judi di beberapa klub itu memang benar adanya," kata Akhmad Hadian Lukita saat dihubungi oleh awak media.
"Hal yang kami lakukan adalah memastikan bahwa sponsor yang terindikasi situs judi hanya boleh masuk untuk suport menggunakan news portal mereka saja, tidak kepada brand judinya secara langsung," tambahnya.
Lukita tidak membantah memang dalam website berita tersebut ada brand sponsor judi. Selama tidak melanggar aturan seperti klub melakukan promosi terkait perjudian secara langsung, LIB tidak bisa melarang klub.
Baca Juga: PSM Makassar Sedang dalam Tren Positif, Persija Jakarta Tak Hanya Waspadai Wiljan Pluim
"News portal tersebut mendapatkan benefit untuk suport pemberitaan terkait kegiatan di klub tersebut, bukan kegiatan perjudiannya," terang sosok asal Jawa Barat itu.
"Penting bagi kami selaku operator berpartner dengan sponsor dan tentunya tidak melanggar perundang-undangan di Indonesia," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Hendra Carabao Dukung Kebangkitan Persma 1960 Manado, Carabao Hydration Jadi Partner Klub Badai Biru
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United