Suara.com - Persija Jakarta akan menghadapi Madura United dalam laga pekan kesepuluh BRI Liga 1 2022-2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (17/9/2022) malam WIB. Pertandingan ini sangat penting bagu kedua tim karena bisa mengubah posisi di klasemen.
Persija Jakarta berpeluang menduduki puncak klasemen BRI Liga 1 2022-2023 apabila berhasil mengalahkan Madura United yang saat ini merupakan tim yang menduduki posisi teratas tersebut.
Macan Kemayoran saat ini menduduki peringkat lima klasemen sementara dengan koleksi 20 poin dari delapan pertandingan. Mereka cuma terpaut dua poin dari Madura United di puncak.
Peluang bagi Persija memenangi pertandingan cukup besar. Tim kesayangan Jakmania ini sedang dalam tren positif.
Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan berhasil menyapu bersih kemenangan dalam lima laga terakhir. Selain itu, mereka kini bertindak sebagai tuan rumah yang tentu meningkatkan motivasi.
Secara rekor pertemuan juga Persija lebih baik. Mereka sukses memenangi tiga dari lima pertemuan ke belakang.
Namun, dalam dua pertemuan di BRI Liga musim lalu, Persija kalah. Tentu saja tim asal ibu kota Jakarta ini tak boleh anggap enteng Madura United.
Pastinya, Laskar Sapeh Kerrab juga tidak akan mau kalah. Mereka akan berjuang habis-habisan mempertahankan posisi puncak klasemen.
Duel antara Persija vs Madura United juga bakal menjadi ajang pembuktian kekokohan lini pertahanan kedua tim.
Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 vs Hong Kong, Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto Cadangan
Persija dan Madura United sama-sama baru kebobolan lima kali. Menariknya, Persija dan Madura United sama-sama baru kebobolan satu gol dalam lima laga terakhirnya.
Tentu laga ini sangat layak buat disaksikan. Pecinta sepakbola Tanah Air bisa menonton di Indosiar dan layanan streaming di vidio.com mulai 20.30 WIB.
Perkiraan susunan pemain Persija Jakarta vs Madura United
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Ardhiyasa; Tony Sucipto, Hansamu Yama, Ondrej Kudela; Ilham Rio Fahmi, Syahrian Abimanyu, Hanno Behrens, Firza Andika; Riko Simanjuntak, Michael Krmencik, Abdulla Yusuf Helal.
Pelatih: Thomas Doll.
Madura United (4-3-3): Miswar Saputra; Dodi Alexvan Djin, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Novan Setya Sasongko; Zulfiandi, Slamet Nurcahyo, Hugo Gomes; Bayu Gatra, Albertto Goncalves, Haris Tuharea.
Tag
Berita Terkait
-
Prediksi Persik Kediri vs Arema FC di BRI Liga 1 2022-2023 Sore Ini
-
Jeda Liga 1, PSS Sleman akan Lakukan Evaluasi dan Benahi Kekurangan
-
Lupakan Kekalahan, Ramdani Lestaluhu Ingin Pemain Bali United Fokus Laga Selanjutnya
-
Persik Kediri vs Arema FC, Divaldo Alves: Derby Sarat dengan Rivalitas
-
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 vs Hong Kong, Marselino Ferdinan dan Kakang Rudianto Cadangan
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Calvin Verdonk Main Solid, Tapi Lille Tumbang dari Slavia Praha
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut