Suara.com - Lionel Messi terus memepet Cristiano Ronaldo dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Champions League usai tampil menawan saat Paris Saint-Germain (PSG) menggebuk Maccabi Haifa, Rabu (26/10/2022).
Duel PSG vs Maccabi Haifa dalam matchday kelima Grup H Champions League 2022-2023 berakhir dengan skor 7-2 untuk kemenangan tuan rumah.
Dalam pertandingan di Parc des Princes, Paris itu, Lionel Messi tampil gemilang. Dia menyumbang dua gol dan dua assist untuk rekan-rekannya.
Torehan dua gol membuat Lionel Messi kini telah mengoleksi 129 gol sepanjang kariernya bermain di Champions League. Hal itu semakin mengancam Cristiano Ronaldo di daftar top skor sepanjang masa.
Lionel Messi kini cuma tertinggal 11 gol dari Cristiano Ronaldo yang telah mengemas 140 gol untuk membuat dirinya berada di posisi teratas top skor sepanjang masa Champions League.
Kans Lionel Messi untuk menyalip Ronaldo masih cukup besar. Jika bukan musim ini, striker 35 tahun itu punya peluang untuk melakukannya musim depan.
Apalagi, Cristiano Ronaldo tengah berada dalam situasi sulit. Manchester United musim ini gagal tampil di Champions League, dan tak ada garansi Setan Merah bisa melakukannya musim depan.
Lebih dari itu, Cristiano Ronaldo juga sudah mulai jarang mendapat kesempatan tampil di Manchester United pasca kehadiran Erik ten Hag di kursi pelatih.
Lionel Messi tak hanya memepet rekor gol Cristiano Ronaldo di Champions League lewat dua golnya ke gawang Maccabi Haifa. Lebih dari itu, dia juga menorehkan catatan spesial.
Baca Juga: Hasil Dinamo Zagreb vs AC Milan: Gol Solo Run Rafael Leao Warnai Kemenangan Telak Rossoneri
Melansir Opta, Lionel Messi menjadi satu-satunya pesepak bola di lima liga top Eropa yang mampu mencatatkan 10+ gol dan 10+ asissit musim ini.
“Lionel Messi adalah satu-satunya pemain yang mencetak 10+ gol dan memberikan 10+ assist di semua kompetisi di antara para pemain di 5 liga top Eropa musim ini," tulis Opta di Twitter.
Berita Terkait
- 
            
              Juventus yang Rapuh Tak Mampu Imbangi Kecepatan Benfica, Allegri: Terlalu Banyak Kesalahan!
- 
            
              Daftar Tim Lolos ke 16 Besar Champions League 2022-2023: Sudah 9, Chelsea, Dortmund, PSG Terbaru
- 
            
              Hasil Lengkap dan Klasemen Champions League 2022-2023: Real Madrid Telan Kekalahan Perdana, Juventus Tersingkir
- 
            
              Prediksi Ajax vs Liverpool di Champions League: Preview, Skor dan Susunan Pemain
- 
            
              Hitung-hitungan Barcelona untuk Hindari Liga Malam Jumat dan Lolos ke Babak 16 Besar Champions League
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              Persebaya Krisis Bek Hadapi Persis Solo, Misi Bangkit Tanpa 3 Pilar Kunci di GBT
- 
            
              Pelatih Futsal Australia: Timnas Indonesia Seperti Brasil yang Tertidur
- 
            
              Jelang Laga Bantul, Pelatih PSIM Waspadai Taktik Persik Kediri yang Lebih Sulit dari Dewa United
- 
            
              Kembali Perkuat Lini Tengah, Fuad Sule Siap Tampil Perdana Bersama Persis Solo Lawan Persebaya
- 
            
              Bukan Sekadar Gol! Ini Statistik Mewah Nathan Tjoe-A-On saat Willem II Libas Dordrecht
- 
            
              Statistik Solid Jay Idzes saat Bantu Sassuolo Hajar Cagliari
- 
            
              Persita Tangerang Optimalkan Pemulihan Fisik Pemain, Strategi Krusial Hadapi Bhayangkara FC
- 
            
              Mau Dapatkan Carlos Baleba, Manchester United Wajib Siapkan Rp2,3 Triliun
- 
            
              Rapor Jay Idzes Berani Tumpas Cagliari
- 
            
              Anton Fase Comeback! PSIM Yogyakarta Siap Tempur Kontra Persik di Pekan Ke-10 BRI Super League