Suara.com - Para pacar dan istri-istri pemain Timnas Inggris kompak memberikan dukungan ke tunangan Raheem Sterling, Paige Milian setelah mengalami aksi perampokan di rumahnya di Inggris. Bahkan Raheem Sterling harus pulang sementara tinggalkan Piala Dunia 2022 untuk menengok tunangan dan anak-anaknya.
Paige Milian masih syok dengan aksi perampokan yang membuat harta bedanya hilang. Yaitu jam tangan dan perhiasan senilai 300 ribu poundsterling.
Dukungan dari WAGs Timnas Inggris dilakukan lewat video call. Dukungan ini sangat membantu menguatkan Paige Milian saat tak ikut ke Qatar untuk menyaksikan pacarnya bertanding.
Paige Milian bersama anak-anak Raheem Sterling di rumah.
"Para WAGs telah mengirim pesan dukungan dan mendorong dia dan anak-anak untuk bergabung kembali dengan mereka. Mereka berharap itu dapat membantu mengalihkan pikirannya dari pembobolan," kata orang terdekat Raheem Sterling, dikutip dari Daily Star.
"Mereka semua mengobrol dan melakukan panggilan video sebelum ini terjadi karena anak-anak semuanya berteman saat mereka berada di Qatar bersama. Mereka merasakannya dan ingin mencoba dan membantu."
Raheem Sterling mulai bergabung dengan skuad Timnas Inggris Jumat hari ini untuk berlatih siapkan hadapi Prancis di perempat final Piala Dunia 2022. Dia kembali setelah pulang ke Inggris karena rumahnya dirampok.
Hal itu dikonfirmasi Asosiasi Sepak Bola Inggris.
Pemain berusia 28 tahun itu meninggalkan kamp pada sejak Minggu pagi setelah pembicaraan dengan manajer Gareth Southgate.
Baca Juga: 10 Fakta Menarik Jelang Kroasia vs Brasil di Perempat Final Piala Dunia 2022 Malam Ini
Kini polisi Oxshott telah menangkap dua orang yang diduga sebagai perampok Raheem Sterling. Penangkapan itu melibatkan anjing pelacak hingga helikopter.
Inggris melawan Prancis di perempat final pada Sabtu besok.
"Raheem Sterling akan kembali ke markas Piala Dunia Inggris di Qatar," begitu pernyataan FA, dikutip dari ESPN.
"Penyerang Chelsea sementara pergi untuk mengurus masalah keluarga tetapi sekarang diperkirakan akan bergabung kembali dengan skuat di Al Wakrah pada Jumat (9 Desember) menjelang perempat final melawan Prancis."
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Pelatih Jay Idzes Murka: Kalau Lu Nggak Tampil Maksimal Maka Akan...
-
Dirumorkan ke Timnas Indonesia, Roberto Donadoni Resmi Gabung Klub Italia
-
Timnas Indonesia Satu Grup dengan Irak dan Korea Selatan di Piala Asia Futsal 2026
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia dari 4 Negara, Mungkinkah Mereka?
-
Rating Liverpool Usai Bungkam Real Madrid di Anfield: 3 Pemain Dapat Nilai Tertinggi
-
Di Balik Kekecewaan Lawan Zambia, Mathew Baker Justru Terpukau Oleh Hal Ini
-
Kronologi Pelatih FK Radnicki, Mladen Zizovic Wafat di Tengah Pertandingan
-
Anak Ajaib Arsenal, Max Dowman Pecahkan Rekor Liga Champions
-
Takut Bukan Pilihan! Gelandang Timnas Indonesia U-17 Tak Gentar Hadapi Brasil
-
Bocoran Asal Negara Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Baru