Suara.com - Pertandingan hidup mati antara Vietnam vs Timnas Indonesia akan tersaji di leg kedua semifinal Piala AFF 2022 yang akan digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, Senin (9/1/2023).
Langkah Timnas Indonesia ke final Piala AFF 2022 masih sangat terbuka. Hanya saja, syaratnya cukup berat yakni mengalahkan Vietnam di kandangnya sendiri di semifinal.
Timnas Indonesia sebelumnya bermain imbang 0-0 dengan Vietnam di leg pertama yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023).
Hasil ini sejatinya tidak cukup menguntungkan bagi tim asuhan Shin Tae-yong. Pasalnya, The Golden Stars --julukan Vietnam-- bakal tampil di hadapan suporternya sendiri.
Dukungan fans akan memacu tim besutan Park Hang-seo untuk mengalahkan Timnas Indonesia. Tapi, skuad Garuda tidak sepenuhnya dirugikan karena punya beberapa keunggulan.
Selain mengalahkan Vietnam, hasil imbang minimal 1-1 sudah cukup membawa Marc Klok dan kawan-kawan ke partai puncak Piala AFF 2022.
Jika melihat performa Timnas Indonesia di leg pertama, peluang skuad Garuda untuk melaju ke final cukup besar.
Hanya saja, skuad Garuda --julukan Timnas Indonesia-- harus memperbaiki satu hal, yaitu soal penyelesaian akhir yang sejauh ini menjadi masalah Timnas Indonesia.
Melihat pertandingan sebelumnya, kemungkinan Shin Tae-yong akan kembali mengandalkan formasi tiga bek. Bedanya adalah Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman yang dicadangkan bakal turun sebagai starter.
Baca Juga: Makin Panas, Park Hang-seo Lempar Psywar Terbaru untuk Shin Tae-yong: Kita Buktikan di Lapangan!
Jordi Amat, Fachruddin Aryanto dan Rizky Ridho akan kembali mengawal pos pertahanan Timnas Indonesia. Marc Klok akan dibantu Marselino Ferdinan mengisi posisi gelandang.
Posisi bek sayap diprediksi masih akan dipercayakan kepada Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam. Sementara posisi ujung tombak akan diisi Dendy Sulistyawan dibantu oleh Witan Sulaeman di belakangnya.
Sementara Vietnam bakal menerapkan strategi yang sama. Namun bedanya di leg kedua mereka bakal lebih agresif mengingat bermain di hadapan pendukungnya sendiri.
Pertandingan di Stadion My Dinh diprediksi bakal berlangsung sengit dan menarik karena hanya kemenangan yang bisa mengantarkan mereka melangkah ke babak final.
Prediksi Susunan Pemain:
Vietnam (3-2-4-1): Dang Van Lam; Hung Dung Do, Que Ngoc Hai, Do Duy Manh; Doan Van Hau, Van Thamh Vu; Ngoc Quang Chau, Hung Dung Do, Van Quyet Nguyen, Nguyen Tuan Anh; Nguyen Tien Linh.
Berita Terkait
-
Bertekad ke Final Piala AFF 2022, Park Hang-seo Tak Mau Lawan Indonesia Jadi Laga Terakhirnya Bersama Vietnam
-
Vietnam vs Indonesia: Nguyen Tien Linh Waspadai Jordi Amat
-
Striker Vietnam Diinfus Setelah Kelelahan Lawan Indonesia di GBK: Pertandingan Sulit
-
Pede Menang, Nguyen Tien Linh Siap Tunjukkan 'Semangat Vietnam' pada Timnas Indonesia
-
Makin Panas, Park Hang-seo Lempar Psywar Terbaru untuk Shin Tae-yong: Kita Buktikan di Lapangan!
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
PSMS Medan Pede Curi Poin dari Markas Persekat Tegal
-
Paul Pogba Garda Terdepan Bersama 70 Atlet Dunia Desak UEFA Sanksi Israel
-
Pegadaian Championship: Sumsel United Usung Misi Tiga Poin Lawan Persikad Depok
-
Girang Dipanggil Lagi ke Timnas Brasi, Fabinho: Terasa Debut Pertama
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Piala Dunia 2026 Jadi Ajang Perpisahan Cristiano Ronaldo?
-
Winger Lincah di Liga Swiss Ini BerdarahPekalongan-Jerman, Nama Bapaknya Mursyid
-
Bantah Latih Indonesia, Ini Pernyataan Lengkap Heimir Hallgrimsson: Sori Ye
-
Kakeknya dari Bekasi, Perkenalkan Kay van Dorp Rekan Setim Anak Ronald Koeman