Suara.com - Persija Jakarta resmi merekrut bek tengah tim nasional Rizky Ridho Ramadhani, setelah beberapa jam sebelumnya mengumumkan mendatangkan Akbar Arjunsyah.
Bek kelahiran Surabaya 21 November 2001 itu sepakat bergabung ke klub ibu kota dengan ikatan kontrak selama tiga tahun.
"Alhamdulillah saya sangat senang bisa bergabung dengan Persija. Semoga bisa memberikan yang terbaik untuk tim," kata Ridho seperti dikutip ANTARA dari laman resmi klub, Senin (17/4/2023).
"Awalnya saya mendapatkan kabar dari agen. Terus saya berkomunikasi dengan orang tua. Kata mereka, 'Ya sudah nak, ambil saja'. Ketika orang tua sudah meridhoi maka saya ambil tawaran itu," katanya menceritakan.
Persija merupakan tim besar, terlebih mereka mengakhiri musim 2022/2023 dengan menduduki peringkat kedua, serta memiliki banyak penggemar setia. Untuk itu, Ridho mengaku dirinya sudah siap memanggul harapan besar yang diberikan kepadanya.
"Semoga di Persija dapat menampilkan yang terbaik dan membantu tim. Semoga bisa juara Liga 1 dan berprestasi di Asia. Saya harus bermain dengan sepenuh hati dan harus selalu menampilkan kemampuan terbaik. Persija adalah tim besar, maka wajar targetnya pun besar," ucap pemain yang kini sedang memperkuat timnas U-22 untuk SEA Games Kamboja itu.
Keberhasilan Persija di bawah asuhan pelatih Thomas Doll dalam mengakhiri musim 2022/2023 dengan duduk di tiga besar turut menjadi daya tarik klub ibu kota itu bagi Ridho. Terlebih sebagai bek, Ridho mengakui ketangguhan lini belakang Persija yang hanya kemasukan 27 gol. Persija juga memiliki catatan nir-kemasukan yang cukup bagus, yakni 15 kali.
"Tahun ini mereka bermain sangat bagus. Pertahanan yang kuat juga karena jarang kebobolan. Dari pelatih pun sangat baik sehingga saya ingin dilatih di Persija," tutur pemain kelahiran Surabaya itu.
Persija kini memiliki stok bek tengah yang cukup banyak. Total saat ini Macan Kemayoran memiliki delapan pemain bek tengah, yakni Ondrej Kudela, Hansamu Yama, Muhammad Ferrari, Dandi Maulana, Hairul Buamona, Maman Abdurrahman, Akbar Arjunsyah, dan Rizky Ridho.
Baca Juga: Legenda Persib Bandung Harap Pemain Timnas Indonesia U-22 Tampil dengan Penuh Rasa Tanggung Jawab
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto