Suara.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir berjanji akan memberikan bonus untuk Timnas Indonesia U-22 yang saat ini sedang berjuang di SEA Games 2023. Tetapi, syaratnya adalah bisa memberikan prestasi sesuai target yang dicapai.
Timnas Indonesia U-22 diharapkan bisa menjadi juara alias memperoleh medali emas dari kejuaraan tersebut setelah terakhir kali didapat pada 1991. Tentu, masyarakat Indonesia sudah sangat rindu prestasi itu bisa kembali didapatkan.
Nah, Erick Thohir ingin Timnas Indonesia U-22 memberikan pembuktian terlebih dahulu selama SEA Games 2023 berlangsung. Masalah bonus akan disiapkan oleh menteri BUMN tersebut jika hasil sudah diketahui.
Saat ini, Timnas Indonesia tengah berjuang di SEA Games 2023 Kamboja yang berlangsung pada 29-16 April mendatang. Filipina akan menjadi lawan pertama tim Merah Putih sore nanti.
"Saya bilang buktikan, baru ada bonus. Bonusnya alhamdulilah menurut hitung-hitungan lumayan, kalau tercapai. Jangan apa-apa bonus, tapi (mainnya) lemes di pertandingan pertama," kata Erick Thohir di GBK Arena, Jakarta, Jumat (28/4/2023).
"Timnas Indonesia harus punya mental, pola permainan, dan punya visi berjuang. Kalau tidak, ya jangan masuk tim nasional," jelas mantan presiden Inter Milan tersebut.
Timnas Indonesia U-22 berada di Grup A SEA Games 2023. Selain Filipina, tim asuhan Indra Sjafri akan berhadapan dengan tuan rumah Kamboja, Myanmar, dan Timor Leste.
Di atas kertas tim Merah Putih memiliki kans yang besar lolos ke fase gugur, lantaran terhindar dari grup B. Adapun di sana diisi oleh Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura, dan Laos.
Setelah menghadapi Filipina, perjuangan tim Merah Putih berlanjut dengan bertemu Myanmar (4/5/2023), Timor Leste (7/5/2023), dan tuan rumah Kamboja (10/5/2023). Juara dan runner-up dari masing-masing grup akan melangkah ke semifinal.
Baca Juga: Target Bisa Raih Emas di SEA Games, Erick Thohir Siapkan Bonus untuk Timnas U-22
Berita Terkait
-
Meski Tak Punya Jadwal FIFA Matchday, Pemain Timnas Indonesia Tetap Tampilkan Performa Terbaik di LN
-
Bertemu Para Suporter Timnas Indonesia, Erick Thohir Coba Pulihkan Kepercayaan Publik
-
Langkah Serius Vietnam Menuju SEA Games 2025 Jadi Alarm Keras untuk Indonesia
-
Geger Skandal Whoosh, Akademisi Sebut Jokowi, Luhut, Erick Thohir dan 2 Menteri Layak Diperiksa
-
Shin Tae-yong dan Louis van Gaal Dicoret, Sisa 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Mesin Gol Persija Jakarta Tegaskan Jaga Api Kemenangan Demi Kejar Borneo FC di Super League
-
Perang Sudan Kian Sadis, Muncul Seruan Boikot Manchester City, Kok Bisa?
-
Timnas Indonesia U-17 Target Minimal Seri Lawan Zambia, Syukur-syukur Bisa Menang
-
Patrick Vieira Dipecat Genoa, Mario Balotelli: Karma Itu Nyata!
-
Nova Arianto: Semoga Qatar Kembali Bersahabat dengan Timnas Indonesia
-
Dibeli dengan Mahar Rp2,2 T, Declan Rice Menjelma Jadi Gelandang Terbaik Dunia
-
Seberapa Hebat Calvin Verdonk di Laga Kontra Angers di Liga Prancis? Ternyata Tuai Pujian!
-
Mees Hilgers Terancam Absen di Laga Debut Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Lawan Brasil dan Honduras, Misi Timnas Indonesia Tembus Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Pemain Belanda yang Pernah Berlaga di Indonesia Bilang Sepak Bola Indonesia Banyak Kekurangan