Suara.com - Persib Bandung menambah opsi pemain cepat mereka setelah mendatangkan pemain sayap Ryan Kurnia yang sebelumnya membela Persikabo 1973 untuk mengarungi kompetisi Liga Indonesia musim 2023/2024.
Direktur utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengatakan, Ryan Kurnia diikat dengan kontrak berdurasi dua tahun.
Teddy menjelaskan kedatangan Ryan sesuai dengan kebutuhan tim dan merupakan rekomendasi dari pelatih kepala Persib, Luis Milla.
"Dalam bursa pemain, kita bergerak atas rekomendasi perekrutan dan kebutuhan yang direkomendasikan pelatih. Begitu pula dengan perekrutan Ryan," jelas Teddy seperti dimuat Antara, Rabu (3/5/2023).
Ryan Kurnia merupakan rekrutan pertama Maung Bandung pada bursa transfer kali ini, setelah sebelumnya Persib memperpanjang kontrak beberapa pemainnya seperti Beckham Putra Nugraha, Ferdiansyah Cecep, Kakang Rudianto dan Robi Darwis.
Pemain kelahiran Bogor, 28 Juni 1996 tersebut pada musim lalu membela Persikabo 1973 dan berhasil mencatatkan 30 penampilan dengan sumbangan masing-masing empat gol dan assist.
Pada musim lalu, Ryan kerap beroperasi di sektor sayap kanan, namun ia juga dapat ditempatkan di sisi kiri, sehingga kemampuannya menempati banyak posisi akan sangat berguna bagi Luis Milla.
Ryan Kurnia tercatat mengawali kariernya sebagai pesepakbola profesional bersama Persita Tangerang pada 2018 silam dan selanjutnya sempat membela Sulut United dan Arema FC.
[Antara]
Baca Juga: Prediksi Manchester City vs West Ham di Liga Inggris: Preview, Skor, Link Live Streaming
Berita Terkait
-
Gelandang Persib Adam Alis Diburu Polisi Malaysia PDRM Karena Lakukan Ini
-
Empat Hari Libur, Persib Bandung Kini Siap Tempur Lawan Dewa United
-
Thom Haye Bongkar Kelakuan Bojan Hodak: di Pinggir Lapangan Dia Emosional
-
Federico Barba Tinggalkan Persib Usai Terkena DBD, Bojan Hodak: Kami Tak Mau Ambil Resiko
-
Thom Haye Nyaman Diasuh Bojan Hodak, Cocok jadi Pelatih Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
Terkini
-
Gelandang Persib Adam Alis Diburu Polisi Malaysia PDRM Karena Lakukan Ini
-
Pemain Keturunan Indonesia Bosan Dilatih Pep Guardiola: Aku Tidak Menikmatinya
-
PSSI Pertanyakan Sumber Roadmap 3 Halaman yang Beredar di Sosial Media
-
Selamat Tinggal Han Willhoft-King, Pemain Keturunan Indonesia Pilih Tinggalkan Man City
-
Habis Bantai Timnas Indonesia, Pelatih Timnas Mali Jelang Leg 2: Tetap Tak Akan Mudah
-
PSSI Tunggu Satu Pemain Keturunan yang Belum Debut untuk Gabung ke Timnas Indonesia U-23
-
Pelatih Pemain Keturunan Rp 1,2 Triliun Kecewa: Standar Kami Menurun, Buang Peluang Besar
-
Respons Pemain Timnas Indonesia Lihat Sang Kakak Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Cedera Bone Spur, Hanif Sjahbandi Menepi dari Skuad Persija Jakarta
-
Pelatih Belanda Kurang Senang meski Oranje Lolos ke Piala Dunia 2026, Kenapa?