Suara.com - Pemain muda Bhayangkara FC, Muhammad Ragil, akhirnya mendapatkan panggilan untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23. Dia diyakini bisa bersinar di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Sebelumnya, pemanggilan Timnas Indonesia U-23 yang didapatkan oleh Muhammad Ragil ini diumumkan secara resmi oleh manajemen Bhayangkara FC pada Minggu (6/8/2023) malam hari WIB.
"Garuda Calling!!! Ayooo anak mudaaaa!!! @muhammad.ragil23," tulis akun Instagram resmi klub @bhayangkarafc, Minggu (6/8/2023).
Dengan pengumuman ini, tak menutup kemungkinan Muhammad Ragil menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23 yang akan tampil di Piala AFF U-23 2023.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong mencari mengalami kendala jelang kejuaraan sepak bola tingkat Asia Tenggara untuk Tim U-23.
Pasalnya, juru taktik asal Korea Selatan tersebut diadang restu klub yang keberatan melepas pemainnya ke kejuaraan yang tak masuk agenda FIFA tersebut.
Berikut Suara.com menyajikan tiga alasan yang membuat Muhammad Ragil bakal menjadi pemain yang bersinar bersama Timnas Indonesia U-23.
1. Pernah Ditempa Garuda Select
Muhammad Ragil tentu tak akan kesulitan untuk bersaing dengan para pemain muda di Piala AFF U-23 2023. Sebab, pemain berusia 18 tahun ini sudah pernah ditempa program Garuda Select di Eropa.
Baca Juga: Sejarah Sepak Bola Indonesia: Jaman Penjajahan, Terbentuknya PSSI hingga Liga 1
Selama berada di Eropa, Muhammad Ragil yang dibina langsung oleh Dennis Wise dan Des Walker mendapat pengalaman dan kesempatan untuk bertanding melawan klub-klub elite di Inggris dan Italia.
Tercatat, Muhammad Ragil berhasil melesakkan tiga gol dari lima pertandingan. Salah satu gol itu diciptakan ke gawang Brighton and Hove Albion.
2. Sudah Debut di Liga 1
Meskipun usianya terhitung muda, Muhammad Ragil sudah berhasil mencatatkan debutnya di kompetisi kasta tertinggi Indonesia, yakni Liga 1, pada musim 2023/2024.
Momen itu tepatnya terjadi ketika Bhayangkara FC bertandang ke markas PSIS Semarang. Meskipun timnya kalah, Ragil sukses mencuri perhatian karena berhasil mencetak satu gol ke gawang Mahesa Jenar.
Satu gol ini membuat namanya melambung. Sebab, pemain asal Deli Serdang ini sukses mencatatkan namanya sebagai pesepak bola termuda yang mencetak gol di Liga 1.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio
-
Bayern Munich 16 Laga 16 Kemenangan, Apa Rahasia Vincent Kompany?
-
Arne Slot Takjub! Conor Bradley Bikin Mbappe dan Vinicius Tak Berkutik
-
Cristiano Ronaldo Sindir Manchester United: Tak Punya Mental Juara, Arsenal Lebih Siap!
-
Sapa Max Dowman? Wonderkid Arsenal yang Pecahkan Rekor Moukoko dan Lamine Yamal
-
Begini Banget Nasib Timnas Indonesia, 5 Hari Lagi FIFA Matchday Belum Ada Lawan