Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong enggan ambil pusing terkait kekuatan tim-tim rival di Piala AFF U-23 2023. Shin Tae-yong tak terlalu memikirkan tim-tim seperti tuan rumah Thailand dan Vietnam yang difavoritkan juara Piala AFF U-23 tahun ini.
Shin Tae-yong menegaskan bahwa fokusnya kini sepenuhnya tertuju kepada timnya saja, yang akan melakoni laga perdana di Grup B Piala AFF U-23 2023 kontra Malaysia U-23 di Rayong, Thailand, Jumat (18/8/2023) malam ini pukul 20.00 WIB.
"Saya tidak punya banyak waktu untuk meneliti tim-tim peserta turnamen (Piala AFF U-23 2023) yang disebut favorit juara seperti Thailand atau Vietnam,” ujar Shin Tae-yong seperti dikutip dari media Vietnam, The Thao 247, Jumat (18/8/2023).
"Tujuan kami bukan prestasi, tapi mencari pemain baru, sekaligus mempromosikan perkembangan sepak bola usia muda di Asia Tenggara," tambah pelatih asal Korea Selatan itu.
Shin Tae-yong memastikan tidak tertekan dalam menangani Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023. Pasalnya, skuad Garuda Muda --julukan Timnas U-23-- sendiri baru saja meraih kesuksesan besar di pentas SEA Games 2023 dengan meraih medali emas.
“Sejak SEA Games ke-32 meraih emas, Timnas Indonesia U-23 telah membuat kemajuan. Tidak perlu ada tekanan, tujuan kami adalah menuju Kualifikasi Piala Asia U-23 dan selanjutnya Piala Asia 2023. Saya harap Piala AFF U-23 bisa menjadi persiapan yang baik,” jelas Shin Tae-yong.
Di laga perdana Grup B, Ramadhan Sananta cs akan melawan Timnas Malaysia U-23. Setelah itu, Timnas Indonesia U-23 akan melawan Timor Leste pada 22 Agustus 2023.
Tag
Berita Terkait
-
John Herdman Sudah Punya Rencana Soal Lokasi TC Timnas Indonesia
-
Cedera Akhiri Musim Asnawi Mangkualam, Bakal Absen Saat Debut John Herdman di Timnas Indonesia
-
Jadi Lawan Tertangguh, Bulgaria Terikat Erat dengan Timnas Indonesia Berkat 3 Hal Ini
-
Dihantui Fakta Minor 3 Pelatih Terdahulu, Bisakah John Herdman Catatkan Debut Manis di Indonesia?
-
Jordi Cruyff Bisa Pantau 3 Pemain Timnas Indonesia Temani Maarten Paes di Ajax Amsterdam
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Maarten Paes Tiba di Markas Ajax Amsterdam, Langsung Senyam Senyum
-
Kiper Benfica Bingung Bisa Bobol Gawang Real Madrid
-
Statistik Maarten Paes, Sudah Pantas Jadi Kiper Utama Ajax Amsterdam?
-
Pelatih Thailand Keluhkan Lapangan Velodrome Jakarta Meski Menang Lawan Libanon di AFC Futsal 2026
-
Real Madrid Dibobol Kiper Benfica di Liga Champions, Pelatih Barcelona Ikut Berkomentar
-
Yah... Belum Juga Maarten Paes ke Ajax Amsterdam, Sudah Ada Kabar Sedih
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Ada Masalah?
-
Apa yang Bikin Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes? Ternyata ini Alasannya
-
Media Belanda Geger: Ajax Dianggap Ditipu FC Dallas dalam Transfer Maarten Paes
-
Bakal Pindah ke Ajax, Ternyata Ada 2 Orang di Balik Kepindahan Maarten Paes