Suara.com - Barcelona akan melakoni laga kandang di pekan kedua kompetisi kasta tertinggi Spanyol, La Liga, dan lawannya kali ini adalah Cadiz.
Pertandingan La Liga antara Barcelona vs Cadiz akan digelar di Camp Nou, Senin (21/8/2023) pukul 00.30 WIB, dan bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan di akhir artikel.
Barcelona menargetkan poin penuh di laga ini menyusul hasil kurang memuaskan di laga perdana pekan lalu di mana tim besutan Xavi Hernandez ditahan imbang Getafe tanpa gol di laga tandang.
Sementara Cadiz, berhasil memetik kemenangan di laga pertamanya musim ini dengan menghajar Alaves 1-0.
Terlepas dari hasil di pekan pertama La Liga, Barcelona yang berstatus juara bertahan tetap dijagokan atas Cadiz di laga ini. Selain materi pemain yang lebih unggul, bermain di kandang sendiri akan menjadi tambahan motivasi bagi para penggawa Los Cules.
Melirik catatan pertemuan kedua tim, Barcelona mendominasi dengan dua kemenangan, dua hasil imbang, dan satu kali tumbang di lima pertemuan terakhirnya dengan Cadiz.
Meski demikian, Barcelona harus tetap waspada di laga ini. Mengingat mereka tidak bisa menurunkan sejumlah pemain.
Raphinha dipastikan absen menyusul kartu merah yang ia terima di markas Getafe pekan lalu. Sementara Inigo Martinez dan Ronald Araujo tidak akan diturunkan karena cedera.
Prediksi Susunan Pemain
Baca Juga: 4 Rekan Satu Tim Terbaik Versi Lionel Messi, Salah Satunya ke Indonesia Penuhi Undangan Raffi Ahmad
Barcelona (4-4-2): Ter Stegen; Balde, Christensen, Kounde, Roberto; Gundogan, De Jong, Romeu, Pedri; Lewandowski, Lamal.
Pelatih: Xavi Hernandez.
Cadiz (4-4-2): Ledesma; Javi Hernandez, Luis Hernandez, Fali, Carcelen; Machis, San Emeterio, Alcaraz, Alejo; Ramos, Roger.
Pelatih: Sergio Gonzalez.
Head to Head
Lima Pertemuan Terakhir Barcelona dan Cadiz di La Liga
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Hasil Liga Italia: Sassuolo Permalukan Atalanta 3-0, Jay Idzes Lakukan Penyelamatan Ajaib
-
Thomas Frank Kecewa Tottenham Gagal Menang Usai Kebobolan di Menit Akhir
-
Lionel Messi Masuk 11 Pemain Terbaik MLS 2025, Pecahkan Banyak Rekor
-
Media Uzbekistan Bocorkan Timur Kapadze Dapat Pekerjaan Baru, Latih Timnas Indonesia?
-
Jelang Manchester City vs Liverpool, Erling Haaland Kejar Rekor Alan Shearer
-
Diam-diam Pemain Kelahiran Jakarta Ini Sudah Cetak Assist di Bundesliga
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Boeneo FC Malam Ini 9 November 2025
-
Keturunan Jawa! Mengenal Jael Pawirodihardjo Bomber Haus Gol di Belanda
-
Link Live Streaming Madura United vs Persijap Malam Ini 9 November 2025
-
Kondisi Honduras Lawan Terakhir Timnas Indonesia untuk Bisa Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025