Suara.com - Persikabo 1973 harus puas berbagi poin dengan Bhayangkara FC. Kedua tim bermain imbang dengan skor 2-2 pada pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (3/12/2023).
Di awal pertandingan, Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC bermain hati-hati pada awal babak pertama. Namun serangan mulai dilakukan oleh kedua tim
Kedua tim sama-sama punya menghasilkan peluang berbahaya di babak pertama. Persikabo berhasil memecah kebuntuan melalui aksi pemain Myanmar, Myat Kaung Khant.
Persikabo memimpin berkat gol Khan Myat Kaung di injury time. Pemain asal Myanmar itu menjebol gawang Bhayangkara lewat tendangan dari dalam kotak penalti.
Di babak kedua, Bhayangkara FC menekan dan membuat kejutan Junior Brandao menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat sundulannya di menit ke-48.
Brandao kembali mencetak gol di menit ke- 54 dan membawa Guardian balik unggul 2-1. Kali ini dia menjebol gawang Persikabo lewat tendangan kaki kanan usai meneruskan bola dari Matias Mier.
Namun Persikabo berhasil menyamakan kedudukan berkat gol yang dicetak Frengky Missa di menit ke-67. Missa berhasil mengubah skor menjadi 2-2.
Dengan hasil ini, kedua tim sama-sama belum beranjak dari zona merah. Bhayangkara FC ada di dasar klasemen BRI Liga 1 dengan 11 poin, sementara Persikabo tepat berada di atasnya di urutan ke-17 dengan 15 poin.
Susunan Pemain Persikabo vs Bhayangkara FC
Baca Juga: AFC Nilai Vietnam Akan Berprestasi di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Tak Dianggap
Persikabo 1973 (4-4-2): Husna Al Malik (PG); Andy Setyo, Didik Wahyu, Sahrul Lasinari, Frengky Missa; Keven Aleman, Pedrinho, Manahati Lestusen, Lucky Oktaviano; Myat Kaung Khant, Pedro Agusto.
Bhayangkara FC (4-2-3-1): Aqil Savik (PG); Anderson Salles, Marcelo Herrera, Putu Gede, Rendika Rama; Zulfahmi Arifin, Muhammad Reza Kusuma; Witan Sulaeman, Matias Mier, Osvaldo Haay; Junior Brandao.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata