Suara.com - Berikut profil Jairo Riedewald, gelandang klub Liga Inggris, Crystal Palace yang disebut berminat untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Kabar pemain keturunan tersebut bersedia dinaturalisasi salah satunya muncul dalam unggahan akun Instagram, @/pemainketurunan.
Dalam sebuah unggahan, akun Instagram tersebut memperlihatkan tangkapan layar percakapan mereka dengan Jairo Riedewald terkait kemungkinan membela Timnas Indonesia.
"Pernahkah kamu dihubungi oleh PSSI?" tanya akun tersebut.
"Itu selalu mungkin. Waktu yang akan menjawabnya," balas Jairo Riedewald.
Jairo merupakan pemain kelahiran Belanda yang berposisi sebagai gelandang bertahan. Pemain berusia 27 tahun itu sudah bermain untuk Crystal Palace sejak 2017.
Andai benar bersedia membela Timnas Indonesia, kehadiran Jairo bakal memperkuat pos gelandang Garuda yang belakangan juga tengah menunggu rampungnya proses naturalisasi Thom Haye (SC Heerenveen).
Menurut aturan FIFA, PSSI masuh mungkin menaturalisasi Jairo meski sang pemain sudah pernah tampil untuk Timnas senior Belanda.
Baca Juga: Gelandang Crystal Palace Dikabarkan Berminat Bela Timnas Indonesia
Hal itu bisa terjadi karena sang gelandang baru tampil tiga kali bersama Oranje di mana kali terakhir dirinya bermain adalah pada 2015 silam.
Menurut aturan, seorang pemain masih bisa membela negara lain andai belum melebihi tiga caps serta tiga tahun tak mendapat panggilan timnas senior dari negara sebelumnya.
Profil dan Biodata Jairo Riedewald
Jairo Jocqulm Riedewald lahir pada 9 September 1996 di Haarlem, Belanda.
Dia memiliki keturunan yang beragam, dengan ayahnya berasal dari Suriname dan ibunya memiliki keturunan Belanda dan Indonesia, khususnya dari Ambon.
Karier sepak bola Jairo Riedewald dimulai ketika ia bergabung dengan akademi SV Overbos.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
Terkini
-
Aksi Nekat Jay Idzes Picu Efek Domino: Atalanta Pecat Ivan Juric
-
Kiper Keturunan Indonesia Kecelakaan
-
Media Vietnam Analisis Kekuatan Timnas Indonesia U-22, Nantikan Duel Skuad Indra Sjafri vs Mali
-
Timnas Indonesia U-17 Masih Punya Peluang Lolos, PSSI Sudah Bersiap Copot Nova Arianto
-
Pemain Keturunan Portugal: Senang Kalau Bisa Dipanggil Timnas Indonesia
-
Skenario Rumit Timnas Indonesia Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025 usai Hajar Honduras
-
De Laurentiis Bantah Isu Antonio Conte Mundur dari Napoli: Cuma Isapan Jempol
-
Liverpool Terpuruk! Investasi Rp7,9 T Sia-sia, Pemain Anyar Cuma Jadi Beban
-
Legenda Inter Milan Kirim Pesan Emosional Usai Timnas Indonesia U-17 Cetak Sejarah
-
Calon Penerus Maarten Paes Ini Ternyata Kunci Kemenangan Timnas Indonesia atas Honduras