Suara.com - Adrien Rabiot belum memutuskan masa depannya di Juventus. Dilaporkan Football Italia, Rabu (20/3/2024), kontrak Rabiot di Juventus akan berakhir di akhir musim ini dan hal tersebut memancing spekulasi kemana pemain asal Prancis akan berlabuh.
Dikabarkan beberapa klub besar seperti Paris Saint-Germain (PSG), Manchester United, Chelsea hingga Real Madrid dilaporkan tertarik menggunakan jasa Rabiot.
Menanggapi hal tersebut, Rabiot mengaku terus mempertimbangkan semua kemungkinan yang ada, termasuk memperpanjang kontraknya bersama Juventus.
"Saya belum memutuskan apa pun mengenai masa depan saya. Memang benar musim lalu saya tetap di Juventus dengan kesadaran penuh bahwa kami tidak akan berpartisipasi di kompetisi Eropa. Itu adalah pilihan saya," ungkap Rabiot.
"Musim depan kami akan berpartisipasi di Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub. Jadi ini adalah elemen dalam pemikiran saya, tetapi saya belum mengambil keputusan apa pun," sambungnya.
Mengenai perpanjangan kontrak dengan Juventus, Rabiot mengatakan dirinya lebih memilih menunggu hingga akhir musim ini sebelum berdiskusi dengan pihak klub.
Pemain yang kini berusia 28 tahun itu mengatakan jika kini dirinya fokus untuk pulih dari cedera dan mempersiapkan diri untuk ajang Euro 2024, sehingga dirinya tak akan terburu-buru dalam mengambil keputusan.
"Saya harus merenungkannya dengan hati-hati, mengingat saya telah mencapai usia yang penting dalam karier saya. Saya merasa berada di puncak dan penting untuk membuat pilihan yang tepat. Saya pikir yang terbaik adalah mengambil keputusan sebelum Euro, jadi saya bisa fokus pada hal itu," pungkasnya.
Baca Juga: Klopp Berkelit Pemain Liverpool Capek, Jadi Dihajar Manchaster United
Pada musim ini, Rabiot tercatat menjadi pemain penting di lini tengah La Vecchia Signora dengan mencatatkan 23 penampilan di ajang Liga Italia serta menyumbangkan empat gol dari total 1951 menit bermain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Evaluasi Kritis Nova Arianto Usai Timnas U-17 Kalah Melawan Zambia di Piala Dunia U-17 2025
-
Erick Thohir Siap Tinggalkan Kursi Ketua Umum PSSI, tapi...
-
Erick Thohir Menolak Mundur dari Ketum PSSI, Bawa-bawa FIFA
-
Serie A Liga Italia: Puncak Klasemen Memanas, 4 Tim Beda Satu Poin Saja
-
Kalah dari Liverpool, Real Madrid Main Terlalu Kaku, Vinicius Jr Kehilangan Naluri
-
Respons Prabowo Subianto usai Erick Thohir Minta Maaf Gagal Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Lupakan Euforia Usai Menang Telak, Brasil Tatap Serius Timnas Indonesia U-17
-
Evaluasi Tajam Nova Arianto, Timnas Indonesia U-17 Wajib Berani Hadapi Brasil Setelah Kalah Mengejut
-
Malaysia Jadi Rumah Kedua, Bojan Hodak: Saya Ingin Meraih Kemenangan di Selangor
-
Bek Zambia Akui Berjuang Keras untuk Bisa Kalahkan Timnas Indonesia U-17