Suara.com - Persija Jakarta bermain imbang 1-1 saat menjamu PSM Makassar dalam lanjutan pekan ketujuh BRI Liga 1 2024/2025.
Bermain di Stadion Sultan Agung Bantul, Minggu (30/9/2024), tim tamu bahkan unggul lebih dulu lewat sepakan Victor Dethan.
Beruntung, Maciej Gajos menjadi penyelamat Persija Jakarta setelah golnya membuat Macan Kemayoran bermain imbang 1-1.
Hasil itu membuat nasib pelatih Carlos Pena mendapat sorotan tajam. Sebab, Macan Kemayoran sudah melewatkan empat laga tanpa kemenangan.
Performa melempem itu memunculkan reaksi negatif dari suporter. Bahkan tagar PenaOut membanjiri postingan Instagram Persija.
Carlos Pena pun cukup kecewa dengan hasil imbang yang diraih. Ia menilai pertandingan berjalan sulit sejak awal. Sebab, Persija kebobolan lebih dulu.
Pertandingan dinilai berjalan lambat dan banyak pelanggaran sehingga menghabiskan banyak waktu. Alhasil, laga tidak berjalan kontinuitas.
Tapi, ia tetap mengapresiasi semangat juang para pemainnya di lapangan.
"Meski begitu, kami terus mencoba meraih kemenenangan dan tidak pernah menyerah. Kami menurunkan banyak pemain menyerang di babak kedua," kata Carlos dilansir dari laman resmi klub.
Baca Juga: Ramadhan Sananta Tampil! Ini Daftar Susunan Pemain Semen Padang vs Persis Solo
"Pemain menunjukkan semangatnya hingga laga berakhir imbang. Tentu kami tidak senang karena kami ingin menang setiap pertandingan. Tapi tentu saat ini tidak menyalahkan pemain. Saya bangga dengan semangat mereka," tuturnya melanjutkan.
Carlos pun menekankan bahwa akan memanfaatkan jeda Liga 1 pekan ini untuk meningkatkan performa para pemain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
Terkini
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Meroket Gila-gilaan, Calo Berpotensi Raup Untung Besar
-
Segini Biaya Transfer Ajax Amsterdam untuk Datangkan Maarten Paes dari FC Dallas
-
Alur Kepindahan dan Jadwal Tes Medis Maarten Paes di Ajax Amsterdam: Hampir Gabung ke Feyenoord
-
Intip Latihan Persija Jakarta, John Herdman Beberkan Alasannya
-
Maarten Paes Dikontrak 3,5 Tahun Ajax Amsterdam
-
Di Balik Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam, Ada Restu Denny Landzaat dan Jordi Cruyff
-
Maarten Paes Tolak Feyenoord Pilih Ajax, Peran Jordi Cruyff dan Denny Landzaat Jadi Kunci
-
PSSI Ancam Tambah Regulasi Sanksi di Liga 4 Buntut Aksi Brutal Pemain
-
Bakal Bela Ajax Amsterdam, Maarten Paes Cuma Jadi Kiper Pilihan Ketiga?
-
Maarten Paes Selangkah Lagi ke Ajax Dikontrak 3,5 Tahun Ditebus Cuma Rp19,8 Miliar