Suara.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta dikabarkan kepincut dengan pemain keturunan Indonesia. Jelang bursa transfer, Arteta dikabarkan ingin rekrut pemain keturunan Indonesia itu.
Dikutip dari Milan Sempre, Mikel Arteta dikabarkan serius untuk mendapatkan pemain keturunan Indonesia yang kini membela AC Milan, Tijjani Reijnders.
Laporan dari Fichajes menyebutkan bahwa Mikel Arteta jatuh cinta dengan penampilan kakak pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders itu.
"Arsenal berencana untuk bisa merekrut pemain itu pada musim panas mendatang," tulis media Italia tersebut.
Masih bersumber dari laporan yang sama, Arteta begitu kagum dengan visi, umpan akurata dan kemampuan Tijjani menciptakan peluang berbahaya di lini belakang lawan.
"The Gunners tengah mencari gelandang kreatif, mengingat absennya Martin Odegaard, yang akan membuat Arsenal kurang flexibel di lini tengah,"
Bahkan salah satu sumber media Inggris menyebutkan bahwa klub asal London itu rela rogoh kocek dalam-dalam demi mendapatkan eks pemain AZ itu.
Sebelumnya, salah satu media Belanda, voetbalzone.nl melaporkan bahwa Tijjani tertarik pada dua klub besar Eropa, Barcelona dan Manchester City.
Bersumber dari laporan Corriere dello Sport, menurut media Belanda itu, pemain 26 tahun milik AC Milan itu akan cocok bermain di Barcelona ataupun Manchester City.
Baca Juga: Jayden Oosterwolde Senggol Tijjani dan Eliano Reijnders: Mimpi Kami Bertiga Bela Timnas Belanda
Rumor menyebutkan bahwa pihak Manchester City memilih untuk mencoba mendapatkan Tijjani ke Etihad Stadium pada musim dinigin mendatang.
"Sementara di Barcelona, Reijnders dianggap jadi incaran di masa depan, jika Hansi Flick harus memutuskan selamat tinggal karena kondisi keuangan klub," ulas media Belanda itu.
Menurut Transfermarkt, Reijnders saat ini bernilai 30 juta euro. Sementara AC Milan pada musim panas lalu gelontorkan 19 juta euro untuk rekrut Reijnders dari AZ.
Berita Terkait
-
Jayden Oosterwolde Senggol Tijjani dan Eliano Reijnders: Mimpi Kami Bertiga Bela Timnas Belanda
-
Julian Oerip Pemain Keturunan Mirip Tijjani Reijnders Grade A
-
Hadiah Pahit Pep Guardiola Usai Perpanjang Kontrak dengan Manchester City
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Dilibas Tottenham Hotspur 4-0, Era Keemasan Manchester City Telah Berakhir?
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?