Suara.com - Bek Timnas Indonesia Kevin Diks mengaku sedih soal kemungkinan meninggalkan FC Copenhagen, meski para pihak terkait belum mencapai kesepakatan.
FC Copenhagen memainkan pertandingan kandang terakhir di tahun 2024, pada Minggu (15/12/2024) malam waktu setempat dengan kemenangan atas Kolding IF.
Sorotan tertuju pada situasi kontrak Kevin Diks, meski sebelumnya Sune Smith-Nielsen selaku direktur olahraga tim menyebut tidak ada perpanjangan.
Menurut Smith-Nielsen, kemungkinan perpanjangan kontrak Kevin Diks sangat kecil, dan sang pemain diminta mengembangkan potensinya ke luar Denmark.
Namun Kevn Diks menegaskan bahwa ia ingin tinggal, dan soal pergi dari FC Copenhagen bukan keluar dari mulutnya sendiri melainkan orang lain.
"Kemungkinannya paling kecil. Bukan itu rencananya dengan Kevin. Dia perlu keluar dan mencoba kemampuannya di luar negeri, dan menurut kami itu adil," kata Nielsen.
Kevin Diks mengaku bahagia berada di FC Copenhagen, pergi dari klub sama sekali pilihan yang tidak akan pernah ia lakukan.
Namun jika itu terjadi, hanya satu hal yang akan dirasakan oleh sang pemain, tentu saja hanya kesedihan melanda perasaan dan hatinya.
Kevin Diks juga menegaskan jika nantinya ia keluar dari FC Copenhagen, maka suporter harus tahu bahwa itu bukanlah pilihannya.
Baca Juga: Ini Negara Pertama yang Tersingkir dari Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Jangan Sampai Menyusul
"Saya ingin menjelaskan bahwa bukan saya yang mengatakan saya ingin pergi. Anda tidak pernah tahu dalam sepakbola. Mungkin aku akan tinggal. Bukan niatku untuk mengucapkan selamat tinggal. Saya suka ini dan orang-orang mengetahuinya," kata Kevin Diks seperti dikutip dari Tipsbladet.dk.
"Keluarga saya senang berada di sini dan sedih jika ini terjadi. Tapi itu bukan pilihanku dan tidak akan pernah menjadi pilihanku untuk meninggalkan tempat ini," lanjutnya.
"Saya suka stadionnya, fansnya, dan klubnya. Saya ingin menjelaskan bahwa itu bukan keputusan saya. Mereka yang memutuskan tahu apa yang telah terjadi," tuturnya menambahkan.
Sementara itu, sejumlah klub sudah dikaitkan dengan Kevin Diks, mulai dari Jerman hingga ke daratan Italia.
Borussia Monchengladbach kembali dikaitkan dengan Kevin, kemudian klub yang dimiliki pengusaha Indonesia, Como juga dikaitkan dengannya.
Kevin pun belum bisa memberikan kepastian soal masa depannya, dan meminta para penggemar untuk menanti kabar selanjunya.
Berita Terkait
-
Ini Negara Pertama yang Tersingkir dari Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Jangan Sampai Menyusul
-
Muhammad Ferarri Jadi Andalan Timnas Indonesia, Ada Peran Persija Jakarta!
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia Turun Lagi, Makin Dipepet Malaysia
-
Media Asing Soroti STY di Ajang AFF Cup 2024, Sebut Terlalu Banyak Mengeluh
-
Ibu Lahir di Jakarta, Mikael Egill Ellertsson Masih Bisa Bela Timnas Indonesia?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Ajax Tendang Kiper Tua! Jalan Maarten Paes Jadi Kiper Nomor Satu Terbuka Lebar
-
Luciano Spalletti Mencak-mencak Usai Juventus Main Imbang Lawan AS Monaco
-
Siapa Lawan Real Madrid di Babak Play-off Liga Champions, Lawan Benfica Lagi?
-
John Herdman Sudah Punya Rencana Soal Lokasi TC Timnas Indonesia
-
Inter Milan Punya Monster Baru! Cuma 7 Menit di Lapangan, Bikin Dortmund Tumbang
-
Cedera Akhiri Musim Asnawi Mangkualam, Bakal Absen Saat Debut John Herdman di Timnas Indonesia
-
Benfica Hajar Real Madrid 4-2, Jose Mourinho Bilang Los Blancos Calon Juara Liga Champions
-
Persis Solo Datangkan Eks Striker Liga Uzbekistan, Kobarkan Tekad Besar
-
Akhiri Kontrak Lebih Cepat, Raheem Sterling Berpisah dengan Chelsea