Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Eliano Reijnders, baru-baru ini mengaku dirinya tidak bisa melakukan sesuatu sejak resmi dinaturalisasi dan menjadi WNI. Apa yang tidak bisa dilakukannya?
Belum lama ini, Eliano Reijnders berbincang-bincang dengan media Belanda, Voetbal International, pasca Patrick Kluivert diumumkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia.
Dalam wawancara itu, pemain milik PEC Zwolle itu mengaku bahwa dirinya tidak bisa melakukan satu hal sejak menjadi WNI, yakni menikmati waktu selama di Indonesia.
Di mata Eliano Reijnders, dirinya tidak bisa menikmati waktu di Indonesia karena masyarakat Tanah Air mayoritas gila akan sepak bola dan memuja para penggawa skuad Garuda.
“Saya benar-benar tidak bisa berjalan di sekitar sana. Banyak orang di sana yang ingin berfoto dengan saya,” bunyi pengakuan adik Tijjani Reijnders itu kepada Voetbal International.
Tak hanya meminta berfoto, Eliano Reijnders juga menyebut para pendukung Timnas Indonesia banyak memberinya hadiah dan mengidolai anaknya.
“Saya juga sering mendapat hadiah dari orang-orang. Ya hadiah, haha. Mereka mengidolai anak saya, jadi dia mendapat banyak dinosaurus dari orang-orang,” lanjutnya.
Kendati dirinya sampai kesulitan menikmati waktu di Indonesia, Eliano Reijnders tetap memandang Tanah Air sebagai negara yang hebat.
Pemain berusia 24 tahun itu juga menuturkan jika masyarakat Indonesia ramah-ramah dan dirinya serta para pemain lainnya mendapat sambutan yang baik.
Baca Juga: Hasil Laga Pemain Keturunan: Calvin Verdonk Kalahkan Eliano Reijnders
“Indonesia benar-benar negara hebat. Masyarakatnya sangat baik dan semuanya teratur untuk kami. Dan ya, itu adalah negara yang gila bola,” pungkasnya.
Pernyataan Eliano Reijnders ini pun juga diamini oleh Calvin Verdonk. Bek NEC Nijmegen itu mengaku bahwa pemain sepertinya seperti seorang Pop Star.
Besarnya animo masyarakat Indonesia terhadap para pemain tim nasional, baik itu keturunan maupun lokal, tak lepas dari kiprah skuad Garuda dalam beberapa tahun terakhir.
Dalam dua tahun terakhir, performa Timnas Indonesia meningkat drastis yang ditandai dengan keberhasilan menembus Piala Asia 2023.
Animo masyarakat makin menjadi-jadi kala Timnas Indonesia berhasil menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 dan Timnas U-23 menembus semifinal Piala Asia U-23 2024.
Karena sederet pencapaian itu, dukungan masif pun terus mengalir untuk Timnas Indonesia dan para pemainnya, terutama para pemain keturunan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool
-
Erling Haaland Ogah Disamakan dengan Messi dan Ronaldo, Apa Alasannya?
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Kata-kata Erick Thohir Disuruh Mundur dari Jabatan Ketua Umum PSSI
-
Antonio Conte Sindir Eintracht Frankfurt: Tim Jerman Itu Belajar Catenaccio