Suara.com - Bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, tampaknya bakal mendapatkan sejumlah keuntungan apabila langkahnya bergabung bersama klub Liga Spanyol, Valencia, berpeluang terwujud dalam waktu dekat.
Mees Hilgers saat ini memang berpotensi terkena efek domino apabila transfer Yerson Mosquera menuju Juventus benar-benar terwujud. Sebab, Mees Hilgers bakal dijadikan opsi pengganti bagi Mosquera di Valencia.
“Jika Mosquera pergi, Valencia akan bertindak bijak dengan menginvestasikan jutaan yang mereka terima dari Juventus untuk merekrut Hilgers dari FC Twente sebagai penggantinya,” tulis laporan Football Transfer, dikutip pada Jumat (28/2/2025).
Mees Hilgers tentu saja bisa mendapatkan sejumlah keuntungan apabila dirinya benar-benar direkrut Valencia dari FC Twente pada bursa transfer yang akan datang. Berikut Suara.com menyajikan ulasannya.
1. Cari Pengalaman Baru
Mess Hilgers tentu bakal mendapatkan pengalaman baru apabila memutuskan untuk menerima pinangan Valencia. Sebab, ini akan menjadi pengalaman pertama bagi bek berusia 23 tahun itu bermain di luar Belanda.
Sebagian besar kariernya di sepak bola memang dihabiskan bersama FC Twente. Dia sudah bermain di level senior sejak Oktober 2020. Sampai sekarang, Hilgers belum pernah bermain untuk klub lainnya.
Kesempatan gabung bersama Valencia tentu bisa membuat Hilgers makin kaya pengalaman karena bisa merasakan atmosfer luar negeri, terutama di La Liga.
2. Rekan Berkualitas
Baca Juga: Tak Cuma Elkan, Saddil Ramdani Juga Dipastikan Tak Akan Membela Skuat Garuda, Tahu Kenapa?
Di sektor pertahanan Valencia, Mees Hilgers memang bakal datang menggantikan Cristian Mosquera yang punya potensi besar untuk menjadi bek hebat di masa mendatang.
Namun, dia masih akan memiliki beberapa teman yang tak kalah berkualitas, termasuk salah satunya Mouctar Diakhaby. Dia adalah mantan bek Timnas Prancis U-17, yang kini memperkuat Timnas Guinea.
Selain itu, ada pula bek tengah keturunan Spanyol-Polandia, Yarek Gasiorowski, yang sudah jadi andalan Timnas Spanyol U-19.
3. Bisa Jadi Pahlawan
Mees Hilgers tentu bisa mencuat sebagai salah satu bintang baru bagi Valencia yang saat ini tengah berjuang untuk menyelamatkan nasibnya di kasta tertinggi Liga Spanyol.
Untuk saat ini, Valencia masih berada di peringkat ke-18 klasemen dengan koleksi 23 poin dari 25 laga. Jumlah gol yang bersarang di gawang mereka mencapai 41 gol dan termasuk dalam kategori tinggi.
Berita Terkait
-
Tak Cuma Elkan, Saddil Ramdani Juga Dipastikan Tak Akan Membela Skuat Garuda, Tahu Kenapa?
-
Timnas Bahrain Dikabarkan Minta Rantis di SUGBK, PSSI Buka Suara
-
Soal Peluang Timnas Indonesia, Charis Yulianto: Optimis, tapi Harus Realistis
-
PSSI Gelar Doa Bersama Jelang Lawan Australia, Erick Thohir: Jangan Lupa Bersholawat
-
Bayang-Bayang Shin Tae-yong Masih Terasa: Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Gigit Jari!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United