Suara.com - Go Ahead Eagles mencatat sejarah dengan meraih gelar juara KNVB Cup untuk pertama kalinya.
Skuad asuhan Paul Simonis dan kawan-kawan mengalahkan AZ Alkmaar melalui adu penalti dalam laga final yang berlangsung di Stadion De Kuip, Rotterdam, Selasa (22/4/2025) dini hari WIB.
Pertandingan berakhir imbang 1-1 pada waktu normal. AZ Alkmaar unggul lebih dulu melalui gol penalti Troy Parrott, namun Go Ahead Eagles berhasil menyamakan kedudukan di menit 90+9 lewat eksekusi penalti Mats Deijl.
Dalam babak adu penalti, Go Ahead Eagles tampil lebih tenang dan berhasil mengalahkan AZ Alkmaar setelah dua eksekutor AZ gagal menjalankan tugasnya.
Kemenangan ini menjadi pencapaian bersejarah bagi Go Ahead Eagles, yang terakhir kali meraih gelar liga pada tahun 1933.
Bek kiri Go Ahead Eagles yang juga pemain naturalisasi Timnas Indonesia Dean James tidak dapat tampil dalam laga final ini akibat cedera hamstring yang dialaminya pada awal April 2025.
Meski absen di partai puncak, kontribusi Dean James dalam perjalanan Go Ahead Eagles menuju final tidak dapat diabaikan.
Dalam laga semifinal melawan PSV Eindhoven, James memberikan assist untuk gol pembuka timnya melalui tendangan pojok yang disambut sundulan Gerrit Nauber.
Meski tak bermain, Dean James justru lebih trending dibanding klubnya usai meraih juara. Hal itu terlihat dalam unggahan akun Instagram resmi klub.
Baca Juga: Timnas Indonesia Dapat Amunisi Baru Pemain Keturunan? Erick Thohir Buka Kartu
"Selamat, @dean11james," tulis Timnas Indonesia.
"Selamat juara @dean11james," timpal @your***.
"Congrats from indonesia! @dean11james proud of you!," balas @just***.
"Congrats Dean James and Friends," timpal @mfinde***.
Dean James sendiri telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia pada Maret 2025 dan menjalani debut bersama Timnas Indonesia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia.
Dengan kemenangan ini, Go Ahead Eagles tidak hanya meraih trofi bergengsi tetapi juga memastikan satu tempat di kualifikasi Liga Europa musim depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United