Skuad asuhan Bojan Hodak tampil dominan sejak menit awal dan berhasil mempertahankan keunggulan hingga akhir laga, sekaligus menegaskan status mereka sebagai juara Liga 1 musim ini.
Persib langsung mengambil inisiatif serangan sejak peluit awal dibunyikan. Peluang pertama hadir di menit ke-16 melalui aksi individu Beckham Putra di kotak penalti, namun tendangannya masih dapat diamankan oleh kiper Persis, Gianluca Pandeynuwu.
Tujuh menit berselang, Marc Klok mendapatkan peluang emas setelah berhadapan langsung dengan penjaga gawang, tetapi bola sepakannya masih melambung di atas mistar.
Pada menit ke-33, tendangan bebas Tyronne Del Pino dari luar kotak penalti membentur mistar gawang.
Tekanan terus dilancarkan Persib. Marc Klok kembali mengancam pada menit ke-38 melalui tembakan jarak jauh yang masih melenceng dari sasaran.
Tyronne kembali hampir mencetak gol di menit ke-45 lewat tendangan bebas yang kembali menghantam mistar.
Upaya Maung Bandung akhirnya membuahkan hasil di masa tambahan waktu babak pertama.
Sundulan Gustavo Franca memanfaatkan umpan silang gagal dibendung kiper Persis dan membawa Persib unggul 1-0 hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Persib tetap mendominasi jalannya pertandingan. Gol kedua tercipta pada menit ke-57 melalui Tyronne Del Pino yang sukses menyelesaikan peluang di dalam kotak penalti.
Baca Juga: Timnya Berlaga di Kompetisi Asia, Pelatih Dewa United Ungkap Perjalanan Timnya yang Tidak Mudah
Persib menambah keunggulan menjadi 3-0 pada menit ke-80 lewat David da Silva. Penyerang asal Brasil itu memanfaatkan bola muntah hasil tepisan kiper dan mencetak gol dengan tenang.
Meski tertinggal tiga gol, Persis Solo tidak menyerah. Mereka berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit ke-87 melalui tendangan penalti Lautaro Belleggia.
Tiga menit berselang, Sho Yamamoto menambah gol kedua bagi tim tamu dan membuat skor menjadi 3-2.
Namun, hingga peluit panjang dibunyikan, Persib tetap mempertahankan keunggulan dan menutup musim ini dengan kemenangan di kandang sendiri.
Dengan kemenangan pada laga pamungkas ini, Persib menorehkan hasil sempurna bagi skuad Maung Bandung yang telah lebih dulu memastikan gelar juara Liga 1.
Berita Terkait
-
Timnya Berlaga di Kompetisi Asia, Pelatih Dewa United Ungkap Perjalanan Timnya yang Tidak Mudah
-
Bobotoh Menyemut di Stadion GBLA Rayakan Persib Juara Liga 1 2024/2025
-
Jelang Gabung Timnas Indonesia, Rizky Ridho Dapat Penghargaan Gol Terbaik Liga 1
-
Semen Padang Selamat dari Degradasi: Tagih Rp500 Juta dari Andre Rosiade
-
Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kevin Diks Bantu Cetak Gol, Borussia Monchengladbach Menang Telak!
-
Batal Konferensi Pers, PSSI: John Herdman Tak Enak Badan
-
John Herdman Batal Dikenalkan Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia Hari Ini
-
1 Hal ini Buktikan Jay Idzes Pemain Berkelas, AS Roma Nyaris Jadi Korban
-
Beckham Putra Selebrasi Ice Cold, Bojan Hodak: Untung Gak di Depan Jakmania
-
Barcelona Juara Piala Super Spanyol, Lewandowski Sindir Telak Real Madrid
-
Kronologis Jakmania dan Bobotoh Bentrok di Depok saat Persija Jakarta vs Persib Bandung
-
Akun Sosmed Bruno Fernandes Diretas, Manchester United Bilang Begini
-
Persija Tumbang di GBLA, Bobotoh Nyanyikan Lagu Naik Naik Ke Puncak Gunung
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye