- UEFA ubah aturan, klub kini bisa daftarkan pengganti sementara hingga matchday keenam fase grup.
- Pemain besar yang sebelumnya dicoret, seperti Chiesa dan Jesus, berpeluang comeback.
- Final Liga Champions 2027 digelar di kandang Atletico Madrid, Riyadh Air Metropolitano.
Suara.com - UEFA membuat gebrakan dengan mengubah regulasi pendaftaran skuad Liga Champions untuk musim ini.
Keputusan ini membuka peluang besar bagi bintang-bintang yang sebelumnya tersingkir dari daftar resmi klub.
Sebelumnya, pemain yang tidak terdaftar dalam 25 nama utama hanya bisa menunggu hingga fase gugur pasca-Natal.
Namun, lewat aturan baru yang diumumkan di Albania pada Kamis (11/9), klub kini diperbolehkan mendaftarkan pengganti sementara bila ada pemain yang mengalami cedera panjang atau sakit serius.
Aturan tersebut berlaku hingga matchday keenam fase grup, bersamaan dengan berakhirnya babak penyisihan Liga Konferensi Eropa.
“Alasan perubahan ini adalah untuk memastikan daftar skuad tidak berkurang secara tidak adil, serta melindungi pemain dari beban kerja berlebih,” tulis UEFA dalam keterangan resminya.
Harapan Baru untuk Chiesa, Jesus, hingga Tel
Perubahan ini jadi angin segar bagi sejumlah nama besar yang terpaksa tersingkir.
Federico Chiesa, yang mencuri perhatian karena tak masuk skuad Liverpool asuhan Arne Slot, kini berpeluang comeback.
Baca Juga: Tendangan Bebas Maut Florian Wirtz: Bukti Liverpool Tak Salah Rogoh Rp2,3 Triliun
Hal serupa juga berlaku untuk Mathys Tel di Tottenham, Gabriel Jesus di Arsenal, serta Facundo Buononotte di Chelsea.
Keputusan pelatih untuk mencoret nama-nama tersebut sempat mengejutkan publik.
Thomas Frank, manajer anyar Tottenham, menyingkirkan Mathys Tel meski dibeli £30 juta.
Mikel Arteta juga memutuskan meninggalkan Gabriel Jesus, sementara Enzo Maresca tak menyertakan Buononotte.
Yang paling menyedot perhatian tentu absennya Chiesa dari skuad Liverpool, yang bahkan disebut fans sebagai keputusan “kejam” mengingat popularitas sang winger.
Dengan aturan anyar ini, jalan mereka untuk tampil di kompetisi paling bergengsi Eropa kembali terbuka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri