- Emil Audero menjadi tumpuan Cremonese: Kiper Timnas Indonesia ini kembali diandalkan untuk menjaga lini belakang tim
- Hasil imbang di Verona menunjukkan tim ini tidak mudah menyerah dan siap menghadapi tekanan lawan
- Pertandingan melawan Parma penting untuk tren positif: Cremonese menatap laga kandang ini dengan motivasi tinggi
Suara.com - Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero bakal kembali jadi tumpuan Cremonese jelang pertandingan melawan Parma dalam lanjutan Serie A Italia, Minggu (21/9).
Emil Audero, menegaskan tekad timnya untuk terus menunjukkan semangat juang tinggi setelah berhasil meraih hasil imbang penting di markas Verona pekan lalu.
Menurut Audero, hasil itu membuktikan bahwa Cremonese tidak pernah menyerah dan siap menghadapi tekanan lawan.
“Sekarang semua tahu bahwa Cremonese tidak pernah menyerah dan tahu bagaimana cara menderita di lapangan. Melawan kami, tim lawan harus selalu siap berjuang, karena semangat tim sangat penting,” kata Audero dikutip dari Sport Mediaset.
Audero menekankan pentingnya pertandingan melawan Parma, yang menurutnya lebih dari sekadar perebutan tiga poin.
“Memang benar mereka kalah di Cagliari, tetapi mereka menciptakan banyak peluang,"
"Mereka belum meraih kemenangan musim ini dan pasti ingin tampil baik melawan kami,"
"Tujuan kami adalah menjaga konsistensi hasil, dan di hadapan pendukung kami, kami ingin bermain sebaik mungkin. Dibutuhkan ketenangan dan fokus dari menit pertama hingga terakhir,” ujar Audero.
Cremonese menatap laga ini dengan motivasi tinggi, berharap bisa memanfaatkan dukungan publik sendiri untuk meraih kemenangan dan menjaga tren positif di awal musim Serie A Italia.
Baca Juga: Kontrak Mandek, Tak Masuk Skuat, Mees Hilgers Makan Gaji Buta?
Hingga pekan ke-3 Serie A 2025/2026, Cremnonese menduduki peringkat ketiga dengan koleksi 7 poin, selisih 2 poin dari Napoli dan Juventus yang berada di atas mereka.
Emil Audero jadi salah satu pemain andalan Cremonese di lini belakang.
Kiper Timnas Indonesia itu baru kebobolan 3 gol dan tercatat jadi penjaga gawang dengan penyelamatan terbanyak hingga pekan ketiga.
Kontributor: Adam Ali
Berita Terkait
-
Kontrak Mandek, Tak Masuk Skuat, Mees Hilgers Makan Gaji Buta?
-
Football Institute Rilis Survei Kepuasan Suporter dengan PSSI Erick Thohir, Hasilnya Bikin Kaget
-
Bau Busuk Ma Ning Wasit Timnas Indonesia vs Irak: Daftar Hitam PSSI-nya China
-
Rapor Pemain Indonesia di Liga Thailand 2025, Siapa yang Paling Bersinar Musim Ini?
-
3 Pemain Arab Saudi yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto
-
Rating Pemain Real Madrid Usai Dipermulakan di Markas Liverpool