-
Persija Jakarta kehilangan dua pemain kunci, Jordi Amat dan Allano Lima, usai kemenangan 2-1 atas Arema FC karena hukuman kartu.
-
Jordi absen akibat kartu merah, sementara Allano dihukum akumulasi empat kartu kuning.
-
Pelatih Mauricio Souza harus mencari pengganti keduanya jelang laga kontra Persik Kediri pada 20 November 2025.
Suara.com - Persija Jakarta berhasil mengalahkan Arema FC dalam laga pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11/2025). Dalam laga yang berakhir dengan skor 2-1 itu, dua penggawa Macan Kemayoran jadi tumbal yakni pemain keturunan Spanyol, Jordi Amat, dan pemain asal Brasil, Allano Lima.
Jordi Amat dan Allano Lima terpaksa tak bisa bermain di laga Persija selanjutnya karena akumulasi kartu. Tepatnya, saat bersua dengan Persik kediri.
Jordi Amat dipastikan absen kontra Persik karena menerima kartu merah lawan Arema FC.
Pemain yang memiliki darah keturunan Kerajaan Siau itu diganjar kartu merah usai kartu kuning kedua pada menit 83 dan 90+2.
Pemain yang memperoleh akumulasi dua kartu kuning dalam satu pertandingan dan mendapat kartu merah tidak langsung, tidak diperkenankan untuk bermain satu kali laga pada pertandingan berikutnya.
Sementara Allano Lima, dipastikan absen lawan Persik Kediri karena dia mendapatkan kartu kuning kontra Arema FC.
Itu jadi kartu kuning keempat yang diterima Allano Lima di Super League 2025/2026.
Berdasar regulasi Super League 2025/2026 dalam Bab XI Pasal 55 ayat ketiga, disebutkan bahwa pemain yang memperoleh akumulasi empat kartu kuning dalam empat pertandingan berbeda.
Sang pemain tidak diperkenankan untuk bermain satu kali pertandingan pada laga berikutnya setelah akumulasi tersebut tercapai.
Baca Juga: Duel Arema FC vs Persija Diwarnai Keributan, Pelatih Brasil Malu
Pelatih Mauricio Souza harus memutar otak untuk mencari solusi absennya Jordi Amat dan Allano Lima.
Apalagi kedua pemain ini adalah sosok kunci di balik kesuksesan Macan kemayoran meraih kemenangan di 4 laga terakhir.
Pertandingan melawan Persik Kediri akan berlangsung pada 20 November 2025, setelah jeda internasional FIFA Matchday.
Belum diketahui di mana laga tersebut akan digelar karena Persija kesulitan mencari venue kandang.
Berita Terkait
-
Duel Arema FC vs Persija Diwarnai Keributan, Pelatih Brasil Malu
-
'The Next' Bambang Pamungkas Cetak Dua Gol Sundulan, Eksel: Mas Bepe ...
-
Pelatih Brasil Puji Habis-habisan Eksel Runtukahu Usai Kalahkan Arema FC
-
Hasil Super League: Dua Gol Sundulan Runtukahu Bawa Persija Menang Comeback atas Arema FC
-
Jadwal Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta di Super League Sore Ini
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Siapa Timur Kapadze? Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia, Kini OTW Manchester City
-
Siapa Jairo Beerens? Pemain Keturunan Indonesia Baru Eligible Jadi Tandem Ole Romeny Kalau Cedera
-
Siapa Rivas Manuhutu? Pemain Keturunan Baru di Liga Belanda Penerus Kevin Diks di Timnas Indonesia
-
Nova Arianto: Timnas Indonesia U-17 Wajib Menang Hadapi Honduras
-
Duel Arema FC vs Persija Diwarnai Keributan, Pelatih Brasil Malu
-
Persib Bandung Lanjutkan Tren Positif, Robi Darwis Ungkap Kunci Kebangkitan Dramatis Lawan Selangor
-
Cetak Gol ke Gawang Selangor FC, Andrew Jung: Remontada Kemenangan yang Sempurna
-
Terima Kasih Kevin Diks, Keterpurukan Borussia Monchengladbach Berakhir!
-
'The Next' Bambang Pamungkas Cetak Dua Gol Sundulan, Eksel: Mas Bepe ...
-
Pelatih Brasil Puji Habis-habisan Eksel Runtukahu Usai Kalahkan Arema FC