- Ange Postecoglou, eks pelatih Tottenham, kini menjadi calon pengganti Arne Slot di Liverpool.
- Gaya taktik Ange Postecoglou sangat dipengaruhi oleh filosofi permainan Liverpool era 1970-an.
- Giovanni van Bronckhorst masuk kandidat kuat pelatih Timnas Indonesia setelah pemecatan Patrick Kluivert.
Suara.com - Eks pelatih Tottenham Hotspur, Ange Postecoglou beberapa waktu lalu dirumorkan masuk dalam kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Namun rumor terbaru menyebutkan bahwa Ange juga masuk dalam calon pengganti Arne Slot di Liverpool.
Situasi di Liverpool saat ini sedang tidak kondusif. Arne Slot dan kolega termasuk Giovanni van Bronckhorst dikabarkan akan dipecat manajemen The Reds setelah serangkaian hasil buruk.
Kans Ange untuk bisa melatih di Anfield diperkuat fakta bahwa pelatih asal Yunani itu dalam meramu taktik banyak dipengaruhi oleh Liverpool.
Ange sempat mengakui bahwa ia sangat terpengaruh dengan cara main The Reds di dekade 1970-an.
"Liverpool di tahun 70-an, saat mereka bermain dengan penguasaan bola, rasanya berbeda. Mereka selalu menarik saya turun ke jalan. Permainan mereka jelas memengaruhi saya," ujar Ange Postecoglou, dikutip dari This Is Anfield.
Pernyataan itu kembali diulang Ange pada April lalu saat masih melatih Tottenham dan akan melawan Liverpool.
“Saya menghormati Liverpool, ya saya mendukung mereka dulu, tapi itu 50 tahun lalu. Sekarang fokus saya adalah membawa tim saya bersaing dengan baik melawan salah satu tim terbaik.” ujarnya.
Jika kemudian Arne Slot digantikan oleh Ange Postecoglou, bukan tidak mungkin itu akan membuat Giovanni van Bronckhorst merapat ke Indonesia.
Baca Juga: Media Inggris: Giovanni van Bronckhorst Kandidat Kuat Pelatih Timnas Indonesia
Terbaru, Giovanni van Bronckhorst, dikabarkan masuk dalam daftar kandidat kuat untuk mengisi posisi pelatih kepala Timnas Indonesia yang saat ini lowong.
Rumor ini disampaikan oleh salah satu media Inggris, Football Insider pada Selasa (25/11).
PSSI tengah mencari sosok pelatih baru setelah memecat Patrick Kluivert bulan lalu, menyusul kegagalan Indonesia menembus putaran final Piala Dunia 2026.
Dua kekalahan menyakitkan dari Arab Saudi dan Irak pada putaran keempat kualifikasi AFC menjadi akhir era Kluivert.
Menurut laporan media Inggris itu, Van Bronckhorst, yang memiliki rekam jejak panjang di dunia kepelatihan, disebut-sebut menjadi salah satu kandidat paling menarik.
"Indonesia memiliki hubungan erat dengan sepak bola Belanda, terutama melalui banyaknya pemain naturalisasi berdarah Belanda yang kini memperkuat Tim Garuda."
Berita Terkait
-
Media Inggris: Giovanni van Bronckhorst Kandidat Kuat Pelatih Timnas Indonesia
-
Rapor Jay Idzes Usai Drama Empat Gol Sassuolo vs Pisa, Tampil Solid di Lini Belakang
-
PSSI Masih Bungkam, 5 Sosok Ini Ramai Disebut Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Kapok Era Kluivert, PSSI Kasih Target Jelas ke Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Next Time, PSSI Bakal Lebih Galak dengan Pelatih Timnas Indonesia
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Justin Hubner Bikin Gol Penyelamat Kekalahan, Jennifer Coppen Kirim Pesan Menohok
-
Hanya Menang Nama Besar, Penasihat Teknis PSSI Dianggap Tak Layak Jadi Dirtek Ajax Amsterdam
-
Tampil Cuma Beberapa Detik, Elkan Baggott Bantu Ipswich Town Singkirkan Mantan dari Piala FA
-
Real Madrid Gagal Raih Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
-
Gestur Mbappe Jadi Sorotan, Pemain Real Madrid Tolak Beri Guard of Honour untuk Barcelona
-
Raphinha Menggila, Lewandowski Mematikan, Hansi Flick: Dominasi Baru Blaugrana
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
Kabar Manis untuk John Herdman, Elkan Baggott Akhirnya Kembali Tampil di Level Senior
-
Komentar Pelatih Fortuna Sittard Usai Justin Hubner Jadi Pahlawan Tim
-
Punya Rekor Buruk, Liverpool Pandang Serius Duel Lawan Klub Kasta Ketiga Ini