Suara.com - Banyak lika-liku terjal dilalui seorang biduwan panggung ketika kali pertama menapaki karir di industri musik dangdut. Musik melayu yang kadung identik dengan imej 'kampungan', acapkali bikin mereka harus menelan perlakukan miring dari lelaki hidung belang.
Wajah cantik, suara merdu, setelan busana seksi serta goyangan aduhai merupakan 'paket' wajib yang mesti dimiliki seorang biduwan. Tak boleh risih saat seorang lelaki dengan aroma alkohol tiba-tiba naik ke atas panggung dan 'menggerayangi' tubuh mereka. Ada yang marah, tapi ada juga yang menepisnya dengan ramah.
Tak dipungkiri, banyak lelaki yang takluk di kaki si biduwan. Bahkan banyak yang dibuat tergila-gila meski telah memiliki anak dan keluarga. Kenyataannya, tak semua biduwan rela mengumbar 'tubuh' dan goyangan demi berburu rupiah. Ada diantara mereka yang memilih terjun ke pangung-panggung kampung demi meraih cita-cita mulia.
1. Lala Anggita Pernah ditawari jadi istri ke-4
Nama aslinya Siti Rohila, tapi populer dengan julukan Lala Anggita. Dia menekuni profesi ini semenjak tahun '97. Sejak kecil, perempuan berdarah Sunda-Padang ini memang tertarik musik dangdut.
"Pertama kali ikut latihan akhirnya ada job ke radio radio, akhirnya ke panggung, ngamen janur istilah. Sekarang aku sudah punya single. Masih belum ngangkat sih, judulnya Bacan artinya baik dan cantik," buka Lala membuak percakapan.
"Aku freelance aja. Penyanyi panggilan gitu. Ke mana aja. Terima job jalanin. ciri khas aku ada, tapi blom dikasih nama. Goyangnya kayak maju mundur,lebih seperti belly dance gitu deh," lanjutnya.
Lala nyaris saja ngetop setelah mengikuti ajang pencarian bakat di salah satu stasiun televisi swasta di bilangan Daan Mogot, Jakarta Barat. "Aku sempat ikut d'Academy di Indosiar. tinggal selangkah lagi eh aku malah gugur. Alasannya karena aku sudah punya anak. Padahal tinggal memperebutkan gold tiket," sesal Lala.
Banyak suka-duka dirasakan Lala puluhan tahun meretas karir jadi biduwan. Di awal karirnya, dia bahkan pernah hanya dibayar tak sepadan dengan kualitas suaranya. "Pernah nyanyi di satu daerah dibayar pake jagung dan uang 20 ribu itu di daerah Bogor, Jawa Barat. Tapi seneng aja. rejekinya cuma segitu yang penting bisa menghibur," kenangnya degan mata menerawang.
Seperti pedangdut lainnya, Lala juga menyimpan pengalaman tak mengenakkan. Dia seringkali dibuat risih menghadapi ulah usil penonton.
"Yang paling nggak enak pas nyawer tiba-tiba ada penonton langsung nyosor cium aku. aku marah-marah di atas panggung. Aku kaget waktu itu. Banyak sih yang nakal. Cuma saat itu aku masih single, belum menikah," ucapnya.
Bahkan sebelum menikah, Lala pernah diajak menikah oleh seorang lelaki beristri 3. "Banyak yang ajak nikah dengan iming iming dikasih mobil dan rumah asal mau dijadikan istri ke sekian. waktu itu aku gak minat. Kita bisa menolaknya dengan baik baik," kenangnya.
Mirisnya, dia pernah ditawari jadi istri ke empat seorang pengusaha. Lelaki hidung belang nekat mendatangi orangtua Lala lalu memberikan kunci mobil Yaris sebagai hadiah. Tahun 2000 an, Lala bahkan nyaris jadi korban produser genit. Usia melakukan take vokal, dia malah diajak menginap di Ancol.
"Pokoknya mengarah ke sana. kok seperti ini, akhirnya saya nggak ambil," bebernya.
"Soal uang saya gak munafik. siapa gak mau dikasih uang dan mobil. tapi balik lagi ke hati. Saya gak bisa terima, karena nggak cinta kan. Relasi memang banyak lelaki beristri," pungkasnya.
Kekinian, Lala Anggita yang pernah terpilih sebagai finalis Bintang Pantura di Indosiar ini putus berhijrah dan mengenakan hijab. Jangan berharap lagi melihat penampilannya di atas panggung seseksi dulu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
5 Film Indonesia Original Netflix 2025, Terbaru Lupa Daratan
-
Bukan Resepsi Kedua, Amanda Manopo Bakal Gelar Syukuran Pernikahan Bareng Keluarga
-
Urutan Film Now You See Me, Biar Gak Bingung Pas Nonton Now You Don't
-
Kilau Nancy Ajram: Perkawinan Spektakuler Musik dan Mode dalam Balutan Gaun Ivan Gunawan
-
Sinopsis Film Hotel Mumbai: Potret Ngeri dan Heroik di Balik Tragedi Serangan Teror 26/11
-
Perjalanan Davika Hoorne dan Ter Chantavit, Bertemu di Film Pee Mak hingga Berlabuh ke Pelaminan
-
Jefri Nichol Ditelepon Ameera Khan Saat Live Main Game, Ekspresi Panik Jadi Sorotan
-
Isu Perundungan Bawa Fedi Nuril Tampil di Film Horor "Qorin 2"
-
Pelaku Hiburan Tolak Gelar Pahlawan Nasional Soeharto, Ada Sineas hingga Musisi
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?