Suara.com - Aktris cantik Luna Maya menjadi bintang tamu acara Rumpi di Studio Palem, bilangan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (12/2/2015) sore. Feni Rose selaku host acara itu mencecar Luna dengan pertanyaan tentang mantan kekasihnya, Ariel NOAH.
Feni meminta Luna mendeskripsikan Ariel dengan tiga kata. "Harus jawab ya? Hhmm...lincah kali ya, pendek," ceplos Luna menjawab pertanyaan itu.
Tak sampai di situ, Luna juga menyebut Ariel sebagai lelaki pecinta perempuan yang lebih tua.
"Dari dulu (Ariel) sama yang lebih dewasa. Mantan-mantannya kan lebih tua (dari Ariel)," ucap Luna.
Feni kemudian memberikan tantangan lain kepada perempuan berdarah Bali itu. Kali ini Luna diminta mendeskripsikan Sophia Latjuba, kekasih Ariel.
"Cantik, tinggi, ngemong kali ya. Kalau keibuan nggak tahu, nggak kenal soalnya," kata Luna.
Ariel dan Luna pernah berpacaran pada awal 2005. Setelah itu, mereka putus pada pertengahan 2005 karena Ariel 'terpaksa' menikah dengan Sarah Amelia.
Cinta mereka bersemi kembali setelah Ariel dan Sarah bercerai pada 27 Mei 2008. Hubungan Ariel dan Luna harus dipisahkan lagi setelah video mesum mereka beredar di dunia maya.
Karena kasus video mesum itu, Ariel akhirnya ditangkap polisi pada 23 Juni 2010 dan menjalani penjara di Rumah Tahanan Kebonwaru, Bandung, Jawa Barat.
Pelantun Topeng itu mendapat pembebasan secara bersyarat pada 23 Juli 2012 dan benar-benar bisa bebas murni pada 22 September 2014.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Tasya Farasya Jalani Umrah di Awal Tahun: Mau Nangis Meronta-ronta
-
Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan
-
Masih Cari Job MC Meski Jadi Wakil Bupati, Pembelaan Ramzi Tuai Kritik
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan