Suara.com - Penyanyi senior Titi Widoretno Warisman alias Neno Warisman dilaporkan ke Polres Jakarta Selatan oleh pasangan suami istri Geodi Naim dan Mirza Dewayanti pada 8 Januari 2015 karena tuduhan dugaan penipuan perjalanan umrah.
Namun Neno merasa tidak melakukan penipuan tersebut. Karena itu, Neno lewat kuasa hukumnya, Sapta Simon, akan melakukan pelaporan balik kepada pasangan suami istri tersebut.
Pelaporan balik dilakukan karena perbuatan Geodi dan Mirza telah mencemarkan nama baik Neno dan juga perusahaan travel miliknya, Neno Tour.
"Kami upayakan hukum balik. Klien kami sudah berikan pelayanan cukup baik, di mana kurangnya? Klien kami juga sudah ada itikad baik untuk menyelesaikan masalah ini," ujar Sapta ditemui di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Sabtu (7/3/2015).
"Kami akan tegas lawan ini. Kami akan melaporkan balik ke kepolisian minggu depan," tandas Sapta.
Kasus tersebut berawal ketika Geodi dan Mirza menggunakan jasa travel umrah milik Neno Warisman. Karena terdapat masalah administrasi pengurusan visa dan paspor, pasangan suami istri tersebut batal berangkat.
Pihak Neno Tour telah menawarkan pilihan lain untuk keduanya. Namun mereka menolak. Pasangan suami istri itu pun tidak mau menerima biaya yang dikembalikan oleh pihak Neno Tour.
Secara tiba-tiba, keduanya justru melaporkan Neno ke pihak kepolisian. Terdapat dua pasal yang disangkakan kepada Neno, yakni pasal 372 KUHP tentang penggelapan, dan 378 KUHP tentang penipuan.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
Terkini
-
Sinyal Putus Makin Kuat, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kompak Hapus Foto Kebersamaan
-
Ini Keputusan Lengkap MKD untuk Ahmad Sahroni, Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Kedekatan Andre Taulany dengan Natasha Rizky Bikin Desta Marah? Simak Klarifikasinya
-
Aksi Nekat di Konser BLACKPINK: Penonton Bawa Banner Minta Loker, Lisa Beri Jawaban Tak Terduga
-
Proses Cerai Andre Taulany Masuki Tahap Final, Putusan Diumumkan Online
-
Kini Anggap Sabrina Chairunnisa 'Adik', Deddy Corbuzier Ngaku Enggan Nikah Lagi Usai 2 Kali Cerai
-
Saling Unfollow Instagram, Jefri Nichol dan Ameera Khan Diduga Putus
-
Onad Ditangkap, Deddy Corbuzier dan Habib Jafar Bahas Nasib Podcast Login
-
Ditinggal Sheila Dara Promosi Film di Amerika, Ayah Vidi Aldiano Ungkap Kondisi Terkini Sang Anak
-
Kondisi Belum Memungkinkan, Operasi Batu Empedu Fahmi Bo Terpaksa Ditunda