Suara.com - Masih belum bisa move on dari film Ada Apa Dengan Cinta? (AADC) So, tenang saja karena Dian Sastro pemeran Cinta di film laris tersebut sepertinya sudah memberikan kode bahwa sekuel AADC segera dibuat.
Hal itu bisa dilihat di akun Instagram milik Dian yang pada hari ini mengunggah gambar poster film AADC membentuk angka dua, dan di bawah angka terdapat lambang cinta.
Dian lalu memberikan caption atau keterangan untuk gambar tersebut, "Ow yes, ini terjadi guys!!!! Selamat #HariFilmNasional #AADC2".
Sambutan pun bergemuruh dari follower-nya. Akun intandaramatasia yang begitu antusias menyambut sekuel film tersebut, "Omg, can't wait AADC 2."
Begitu juga akun anazara4864 yang diketahui asal Malaysia ikut gembira mengetahui kabar itu.
"Can't wait for this film. Love from Malaysia...."
"For sure?! Aaaakk can't wait," tulis akun ayundariskadina.
AADC bisa dibilang film yang jadi pelecut bangkitnya film Indonesia yang rilis pada 7 Februari 2002. Film arahan sutradara Rudi Soejarwo ini menampilkan beberapa karakter yang unik, selain Dian ada Nicholas Saputra (Rangga), Titi Kamal (Maura), Ladya Cherill (Alya), Sissy Priscillia (Milly), Adinia Wirasti (Carmen), Dennis Adhiswara (Mamet), dan (alm) Pak Wardiman sebagai Mang Diman.
Bahkan, di Festival Film Indonesia 2004, berbagai kategori penghargaan didapat oleh AADC, yakni sutradara terbaik (Rudi Soedjarwo), pemeran utama wanita terbaik (Dian Sastro), tata musik terbaik (Anto Hoed dan Melly Goeslaw), skenario terbaik (Jujur Prananto, Rako Prijanto, dan Riri Riza).
Tag
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Bertemu DJ Panda Usai Kasus Pengancaman, Erika Carlina Santai: Oke Aja
-
Bukan Cuma Iseng, Alasan Amanda Manopo Pajang Foto Biru di TikTok Ternyata Romantis Banget
-
Sule Tolak Mentah-mentah Tawaran Politik Dedi Mulyadi: Pilih Tetap Jadi Seniman Penghibur Rakyat!
-
Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
-
Doa dan Harapan Habib Ja'far Buat Onadio Leonardo yang Terjerat Kasus Narkoba
-
Ajukan Perdamaian, DJ Panda Bertemu Erika Carlina di Polda
-
Ditangkap Bareng Onad, Beby Prisillia Tulis Pesan untuk Suaminya: You're a Good Person
-
Bak Kasih Kisi-Kisi, Onad Sempat Bercanda soal Ganja dan Papir Sehari sebelum Ditangkap
-
Viral Lagi, Sabrina Chairunnisa Curhat Deddy Corbuzier Pehitungan Tapi Royal ke Orang Lain
-
Livy Renata Ketawa Deddy Corbuzier Dicerai Sabrina Chairunnisa, Dendam Lama?