Suara.com - Suicide Squad, film hasi adaptasi komik garapan DC, kembali merajai "box office" Amerika Serikat di pekan kedua pemutarannya, demikian menurut lembaga survei Exhibitor Relations seperti dikutip AFP.
Film action yang dibintangi Will Smith, Jared Leto, dan Margot Robbie ini berkisah tentang sekelompok penjahat kelas kakap yang ditugasi misi mulia penuh risiko. Sepanjang akhir pekan keduanya, Suicide Squad meraup 43,8 juta Dolar.
Meski menurun dari pendapatan di akhir pekan perdananya, yakni sebesar 133,7 juta Dolar, film ini masih mengungguli film-film baru lainnya seperti "Sausage Party" dan "Pete's Dragon".
Di Indonesia, Suicide Squad sudah diputar sejak beberapa hari yang lalu. Sebagian dari Anda mungkin sudah menonton film ini, dan sebagian lainnya belum menyaksikannya.
Ada beberapa fakta unik yang terjadi di balik layar selama film ini menjalani proses syuting. Bisa jadi, banyak di antara Anda yang belum mengetahuinya. Berikut ini beberapa fakta unik di balik layar Suicide Squad seperti dikutip dari situs IMDB.com.
1. Jared Leto, pemeran Joker dalam film ini, berusaha tampil total. Untuk itu, ia bahkan melakukan eksperimen pribadi untuk menyempurnakan aktingnya.
Ia mengeluarkan suara tawa yang berbeda-beda di depan publik di kawasan New York dan Toronto. Dari semua jenis tawa yang ia keluarkan, Leto memilih yang paling membuat orang tidak nyaman.
2. Sebagian besar pemain dan kru film mentato tubuhnya dengan tulisan "SKWAD". Beberapa aktor dan aktris yang mengenakan tato ini antara lain Margot Robbie, pemeran Harley Quinn, dan Will Smith yang memerankan Deadshot.
3. Untuk memerankan karakter Deadshot, Will Smith mencukur rambutnya dan berlatih bersama pasukan elite AS, Navy SEALS, serta Angkatan Darat. Smith juga berlatih menembakkan pistol jenis Glock 9 mm serta senapan serbu AR-15.
4. Jared Leto, seperti disebutkan di poin pertama, memang ingin benar-benar total memerankan Joker. Ia bahkan enggan meninggalkan karakter "gila" sang Joker bahkan ketika sedang tidak syuting.
Salah satu hal gila yang dilakukan Leto adalah mengirimkan hadiah-hadiah aneh bagi rekan aktor serta kru film. Ia mengirim tikus hidup kepada Margot Robbie, peluru kepada Will Smith, serta kepala anjing dan kondom bekas kepada seluruh kru film. Will Smith bahkan mengatakan, dirinya tak pernah lagi melihat diri Leto yang sebenarnya selama proses pembuatan film.
5. Jared Leto memilih untuk tidak menonton kembali penampilan Heath Ledger sebagai Joker di film Batman, The Dark Khight (2008). Alasannya, Leto ingin membuat Joker versinya sendiri. Ia tak mau meniru materi-materi Joker dalam film-film sebelumnya.
Ketimbang film, Leto memilih mencari ilham dari komik-komik yang menampilkan Joker seperti "Arkham Asylum: A Serious House in Serious Earth". Dalam komik tersebut, Joker digambarkan sebagai sosok yang labil namun menggoda. Leto juga mencari referensi untuk memperkuat aktingnya dari musik-musik gospel, dukun, serta kartel obat terlarang Meksiko.
6. Harley Quinn, tokoh yang diperankan Margot Robbie, mengenakan payung berwarna merah dan hitam, warna yang muncul dalam film kartun Batman: The Animated Series (1992). Ia juga membawa tongkat pemukul baseball, senjata yang digunakan Harley dalam video games "Batman: Arkham".
7. Dari sekian banyaknya aktor dan aktris, hanya Margot Robbie dan Jared Leto saja yang tidak pernah berlatih bersama. Hal itu, kata sutradara David Ayer, menambah kegilaan akting Harley Quinn dan Joker.
8. Joker mengenakan senjata jenis AK-47 bergagang gading dan berlapis emas. Senjata ini juga digunakan di film besutan David Ayer sebelumnya, End of Watch (2012).
9. Jared Leto, dalam sebuah wawancara, mengakui banyak adegannya yang dipotong. Ia dikabarkan tidak senang dengan adanya pemotongan itu.
10. Ben Affleck jadi aktor pertama yang memerankan Batman di dua film dengan sutradara yang berbeda. Seperti diketahui, selain muncul di Suicide Squad yang disutradarai David Ayer, Affleck muncul di film Superman Vs Batman yang disutradarai Zack Snyder.
Berita Terkait
-
5 Fakta Men in Black yang Jarang Orang Tahu, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Review Film Tron: Ares, Membawa Aksi Digital ke Level Tingkat Baru!
-
Sinopsis Tron: Ares, Jared Leto Jadi AI yang Mengancam Dunia Nyata
-
Komika Musdalifah Parodikan Jaden Smith, Bikin Heboh Di-repost Anak Will Smith
-
Aksi Musdalifah Tiru Gaya Jaden Smith Di-repost sang Artis, Marah atau Suka?
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Penampilan Terbaru Mulan Jameela Saat Manggung Tuai Kritik, Dibilang Mirip Bolu Kukus
-
Gen Halilintar Tak Hadir di Pesta Ulang Tahun Anak Kedua Atta Halilintar? Ini Faktanya
-
Nissa Sabyan Pamer Foto Terbaru, Dugaan Sedang Hamil Semakin Kuat
-
Penonton Ketipu Perannya di Film Pangku, Fedi Nuril Langsung Kerahkan Buzzer
-
6 Penampakan Rumah Diduga Milik Jennifer Jill 'Ipel' yang Terbengkalai, Maling Tak Berani Singgah?
-
Drama Berakhir, Semua Member NewJeans Putuskan Kembali ke ADOR
-
Profil Melanie Shiraz, Miss Israel 2025 yang Viral Tatap Sinis Miss Palestina
-
Perubahan di Sistem Penjurian FFI 2025, Film Animasi Panjang Kini Bersaing di Kategori Utama
-
Jadwal Gokil Prilly Latuconsina yang Bikin Oleng: Urus FFI, Syuting Film Horor hingga Tugas Kuliah
-
Ketahuan Like Video Mantan, El Rumi Klarifikasi karena Syifa Hadju yang Kena Hujat