Suara.com - Bella Luna telah dilaporkan oleh mantan suami sirinya, Razman Arif Nasution, ke Polsek Penjaringan Jakarta Utara, atas kasus kekerasan dan ingkar janji.
Razman, yang berprofesi sebagai pengacara, meminta uangnya Rp50 juta dikembalikan. Uang itu baru setengah dari Rp100 juta yang diberikan Razman sebagai syarat bintang sinetron ABG Jadi Manten itu mau rujuk pada bulan Maret 2017.
Namun, Bella memilih membatalkan rujuk secara sepihak. Kemudian untuk urusan uang Rp50 juta, dia merasa tak harus mengembalikan kepada mantan pengacara Komjen Pol. Budi Gunawan itu.
"Ya, apa hak dia gitu? Memang ada hitam di atas putih? Memang aku ada utang piutang sama dia? Aku bohongi dia? Emang ada aku maksa dia? Enggak!" Bella tampak emosi ketika ditemui media di HBL Law Firm di Belleza Office Tower, Permata Hijau, Jakarta Selatan, Kamis (6/4/2017).
Perempuan berusia 23 tahun ini bilang, uang tersebut masih disimpan. "Ya, tadinya kan dia mau balikan sama aku, tadinya setahun mau kasih aku Rp100 juta, lalu dicicil dulu setengah," jawab Bella.
Setelah ditanya lebih dalam lagi, Bella akhirnya membocorkan bahwa uang itu akan digunakan untuk 'pengobatan' di bagian dadanya.
"Ya, sudah dong uangnya terserah aku buat apa? Aku enggak bilang mau operasi payudara, pokoknya bagian dalam aku ada yang luka. Terus yang tiga minggu itu aku mengindar-indar melulu. Aku enggak mau ketemu dia mulu, salahnya aku bilang aku tinggal di apartemen baru itu," aku artis kelahiran Bogor itu.
Bella lalu menganalogikan uang pemberian Razman layaknya cokelat dan bunga yang jadi hal biasa diberikan lelaki kepada perempuan yang disayanginya.
"Cokelatnya sudah aku makan, bunganya sudah layu, ya kan terserah aku dong?"
Baca Juga: Pembius Perempuan di Parkiran Pondok Indah Mal Dibekuk Polisi
"Aku tahu dia sakit hati karena ibaratnya cintanya enggak diterima, makanya Rp50 juta dipermasalahkan, kan dia duitnya sudah banyak gitu, ngapaian (minta dikembalikan)?" Bella mempertanyakan tindakan Razman.
Bella dan Razman sempat menjalani kawin kontrak selama satu tahun, dari Desember 2015 hingga berakhir Desember 2017. Razman pun memberikan uang mahar kepada Bella sebesar Rp1 miliar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau