Suara.com - Penyanyi Syahrini sudah terbiasa melakukan perjalanan luar kota maupun luar negeri menggunakan transportasi pesawat terbang.
Pada hari ini, Rabu (21/6/2017) ia menggunakan helikopter dalam perjalanan dari Jakarta ke Bandung untuk menghadiri acara peresmian toko kue miliknya bernama Princesscake yang berada di Jalan Cihampelas No. 120, Bandung, Jawa Barat.
Mantan duet Anang Hermansyah itu menampilkan video di Instagram di mana ia sedang turun dari helikopter setelah mendarat di Bandara Husein Sastranegara. Artis asal Bogor itu tampak kerepotan saat turun karena sambil menjinjing tas mahalnya dan memeluk buket bunga.
Mengenakan dress putih, celana panjang cutbray krem dan berkacamata hitam, pemilik nama asli Rini Fatimah Jaelani itu tampil mempesona.
Sebelumnya, bintang berusia 34 tahun itu mengunggah video saat berada dalam kabin mobil mewahnya. Syahrini menyampaikan pesan kepada warga Bandung jika ia mengaku tak sabar ingin bertemu.
"Hallo sampai ketemu besok, aku udah gak sabar, inces mau ketemu kamu di Bandung, launchingnya besok pagi (Rabu). Orang Bandung teh harus datang pisan tah (benar-benar datang), Princesscake teh meuni kacida raosna (amat sangat enak). Gitu," kata dia.
Di acara peresmian juga digelar lomba kostum terglamour. "Jadi besok harus pakai kostum cetar membahana ala Incess kalau Incess di panggung manja. Jadi yang menang bakal foto diberikan hadiah la-la-la-la, banyak deh pokoknya."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika