Suara.com - Anak kedua pasangan artis Hengky Kurniawan-Sonya Fatmala diberi nama Zavieruwais Muhammad Kurniawan. Nama ini diilhami dari seorang pemuda yang hidup di zaman Nabi Muhammad SAW bernama Uwais al-Qarny.
"Uwais itu anak muda yang memang sangat dicintai oleh Rasul karena sangat sayang kepada ibunya," kata Hengky di Rumah Sakit Ibu dan Anak Kemang Medical Care, Jakarta Selatan, Minggu (19/11/2017).
Bahkan, lanjut Hengky, Uwais rela menggendong ibunya yang buta untuk pergi haji. "Uwais gendong ibunya dari Yaman ke Mekah agar bisa menunaikan keinginan ibunya (haji)," tuturnya.
Hengky berharap kelak putranya bisa seperti seperti Uwais yang namanya harum di langit dan bumi.
"Saya ambil dari tokoh anak muda ini barang kali di bumi tidak populer, tapi di langit sana sangat terpuji sekali," jelasnya.
Sedangkan Zafir diambil dari bahasa Arab,"Kalau zafir itu bahasa Arab juga, bundanya yang kemarin cari (nama), (artinya) bintang tertinggi di puncak," tandas Hengky.
Sonya Fatmala diketahui telah melahirkan anak kedua dari pernikahannya dengan Hengky Kurniawan.
"Prosesnya dari jam 23.00 WIB. Sudah mulai mules tapi ditahan-tahan karena kontraksinya belum rutin," kata Hengky ditemui di RS.
Baca Juga: Istri Mau Melahirkan, Hengky Kurniawan Minta Do'a di Instagram
Menjelang pagi, karena kontraksi semakin kuat, Hengky putuskan membawa Sonya ke rumah sakit. Di saat bersamaan, anak pertamanya, Shakila Azzahra Kurniawan, mengalami demam.
"Pas subuh udah mulai kencang tuh. Sakila lagi panas tinggi berbarengan Sonia mules-mules. Karena makin mules, kita ke rumah sakit, Sakila ditinggal," jelas Hengky.
Setibanya di rumah sakit pukul 03.00 WIB, Sonya belum melahirkan karena pembukaan belum lengkap. Jabang bayi yang diberi nama Zavieruwais Muhammad Kurniawan baru lahir pukul 07.01 WIB.
"Dari jam setengah 3 pagi, sampai di sini tunggu pembukaan, sampai jam 07.30 WIB, baru akhirnya diambil tindakan," jelasnya.
Bayi berjenis kelamin laki-laki lahir melalui proses normal dengan berat badan 3,8 kg dan tinggi 5,1 cm. Meski sempat panik, kelahiran anak kedua Hengky dan Sonya tergolong lancar.
"Karena dari subuh saya sudah minta doa teman-teman di Instagram. Terima kasih doanya karena lahiran kali ini lebih cepat, lebih lancar kayak jalan tol lah," tandas Hengky.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau