Suara.com - Perang melelahkan melawan pasukang Night King telah berakhir di Game of Thrones Season 8 Episode 3. Orang-orang yang selamat di Winterfell pun berpesta merayakan kemenangan.
Lantas, dengan kekalahan Night King tingkat ketegangan dan konflik di Game of Thrones berakhir? Game of Thrones Season 8 Episode 4 justru memperlihatkan kekhawaitran timbulnya potensi konflik yang tak kalah besar.
Masalah yang tampak di depan mata tentu saja si bengis Cersei Lannister yang ingin kembali menjadi Ratu dari 7 Kerajaan. Apalagi, Cerei kini bersekutu dengan Euron Greyjoy dari House of Greyjoy, yang dikenal arogan. Cersei tengah hamil, dari hubungannya dengan Euron.
Game of Thrones Season 8 Episode 4 dimulai dengan suasana duka karena banyak tokoh penting yang tewas. Daenerys Targaryen begitu terpukul dengan tewasnya Jorah Mormont, salah satu orang yang paling setia padanya. Sementara Sansa Stark begitu kehilangan dengan tewasnya Theon Greyjoy, yang sudah sejak kecil ada di keluarganya dan seperti kakaknya sendiri.
Setelah pesta kemenangan, benih benih konflik mulai diperlihatkan. Setelah mengalahkan Night King, Daenerys bernafsu dan ingin langsung menenyerang Kings Landing. Namun Sansa Stark menyarankan mereka menunggu dan membiarkan pasukan beristirahat dan pulih dari luka mereka.
Namun ide Sansa justru ditanggapi negatif oleh Daenerys, yang memang memiliki hubungan kurang baik dengan Sansa.
"Aku datang ke sini dan membantumu, dan sekarang kamu berani menyarankan agar kami membiarkan para pejuang dan pasukan kami beristirahat?,"
Pernyataan Daenerys telah membuat kecewa Sansa dan John Snow. Daenerys juga meminta kepada Jon untuk tidak memberi tahu kepada siapa pun kalau Jon adalah keturunan Targaryen.
Dalam episode ini, Missandei yang merupakan orang setia Daenerys harus tewas di tangan Cersei. Ada juga kejutan mengenai asmara sejumlah tokoh di Games of Thrones.
Baca Juga: Mirip Tokoh Harry Potter, Patung Lilin Daenerys Game of Thrones Diprotes
Berita Terkait
-
Sinopsis Steal, Sophie Turner Terjebak dalam Aksi Perampokan Besar yang Menegangkan
-
Sinopsis A Knight of the Seven Kingdoms, Prekuel dari Game of Thrones
-
Penampakan Sophie Turner sebagai Lara Croft Beredar, Penggemar Tomb Raider Terpukau
-
Showrunner Ryan Condal Konfirmasi House of the Dragon Berakhir di Season 4
-
Bintang Harry Potter dan GOT Bergabung di Serial TV Tomb Raider
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua