Suara.com - Trailer perdana film Bumi Manusia resmi dirilis pada Kamis (4/7/2019). Cuplikan film garapan Hanung Bramantyo itu pun diputar pertama kali di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan.
Pantauan Suara.com, para penggemar Iqbaal Ramadhan terlihat histeris saat adegan tiap adegan di tampilkan di layar. Melihat reaksi itu, Mawar de Jongh selaku pemeran Annelies mengaku sangat bahagia.
"Sebenarnya aku sudah lihat trailernya, tapi ini kayak agak berbeda gitu. Senang sih lihat reaksi dari yang ada di ruangan tadi, semangat banget. Senang banget dengan antusias dan fans-fansnya juga," ujar Mawar de Jongh kepada wartawan.
Dalam trailer berdurasi 2.47 menit itu, ada adegan ciuman antara Iqbaal Ramadhan dan Mawar de Jongh. Di situ, cewek 17 tahun itu ternyata cukup gugup beradegan ciuman bareng bintang film Dilan 1990 tersebut.
"Mungkin kalau itu nanti kita bahas setelah menonton film ini. Jujur pastinya kalau pun bukan sama Iqbaal aja adegan kayak gini, hampir semuanya baru. Bagi aku di Bumi Manusia ini kayak jadi pasti deg-degan," kata Mawar de Jongh.
Untungnya, mereka sempat mengikuti sesi workshop sehingga tidak terlalu canggung saat harus akting ciuman.
"Sebenarnya kami kan ada workhsop-nya juga kayak ada beberapa bulan gitu dan kami memang sudah latihan buat adegan itu. Jadi sudah santai aja," tutur Mawar de Jongh.
Baca Juga: Trailer Film Bumi Manusia dan Perburuan Tayang Bareng 4 Juli
Seperti diketahui, film Bumi Manusia rencananya tayang di bioskop pada 15 Agustus mendatang. Film produksi Falcon Pictures ini juga turut dibintangi oleh Sha Ine Febriyanti, Ayu Laksmi, Donny Damara, Bryan Domani hingga Giorgino Abraham.
Berita Terkait
-
Film Sampai Titik Terakhirmu Tayang Hari Ini, Penonton Siap-Siap Nangis Bareng
-
Cerita Viral Albi & Shella di Film "Sampai Titik Terakhirmu" Hari Ini Mulai Diputar di Bioskop
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Deretan Pemain Film Whats Up with Secretary Kim? Versi Indonesia
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Profil dan Kisah Asmara Marissa Anita, Gugat Cerai Suami Bule usai 17 Tahun Menikah
-
Kontras Tanggapan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Soal Hoaks Cerai
-
4 Tahun Berlalu, Rachel Vennya Bahas Harta Gono Gini
-
Citra Scholastika Puluhan Tahun Alami Skoliosis, Ungkap Penyembuhan Selain Operasi
-
Tiket Normal The Founder5 II Resmi Dibuka! Siap-Siap untuk Tawa yang Lebih Gila dan Savage!
-
Ada 'Drama El Clasico' di Rumah Tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
-
Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Marissa Anita Resmi Gugat Cerai Andrew Trigg Setelah 17 Tahun Pernikahan, Sidang Digelar Pekan Depan
-
Ahmad Dhani Jajal Motor Impian Soeharto, Menguak Kembali Kisah SMI Expressa