Suara.com - Hamil anak pertama, aktris Shandy Aulia mengaku sangat menjaga kandungannya. Dia menjalani pola hidup sehat dan lakukan olahraga secara rutin.
"Kandungannya sehat, kan dari sebelum kehamilan emang udah suka workout kan jadi kehamilan bukan jadi excuse nggak mau bergerak," kata Shandy Aulia di Jakarta, Selasa (10/9/2019).
Meskipun dianggap berbahaya melakukan pilates saat usia kandungannya masih trimester pertama, Shandy Aulia tak menghiraukannya. Justru kata dia, salah jika perempuan hamil tidak banyak bergerak.
"Justru semakin kita bergerak otot kita dilatih. Ibu hamil itu butuh ekstra tenaga biar ototnya juga jadi lebih kuat suatu saat kan nanti kehamilan makin besar nggak gini-gini aja," ujarnya.
Banyaknya komentar warganet yang menganggap Shandy Aulia salah berolahraga saat hamil tak membuatnya heran. Menurutnya, masyarakat kebanyakan masih terlalu memanjakan ibu hamil.
"Ya itu makannya, orang Indonesia kan culturenya lebih ke tidur ya, perempuan hamil itu cuman disuruh tidur dan makan. Akhirnya over weight, terus dia complain, tapi nggak mau do something, itu kan salah," kata Shandy Aulia.
Hal itu pula yang mendasari Shandy Aulia membuat channel Youtube. Shandy Aulia ingin berbagi bagaimana menjadi ibu hamil tapi tetap menjaga pola hidup sehat tak berlebihan.
"Makannya itu harus diedukasi, sebenarnya badan melar apa nggak itu ada di tangan kita. Memang ada bawaan orang mudah gemuk, misalnya waktu hamil dia jaga makan, jaga makan itu bukan yang diet nggak sehat lho. Kayak di jepang itu ibu hamil nggak boleh naik berat badan lebih dari 10 kg. Karena kasihan buat ibu hamilnya, napasnya juga nggak bagus," katanya menjelaskan.
Baca Juga: Ini Alasan Shandy Aulia Non-Aktifkan Komentar di Instagram
Tag
Berita Terkait
-
Sule Tak Dapat Job TV 3 Tahun Gara-gara Tolak Di-roasting, Kasus Kiky Saputri atau Shandy Aulia?
-
Review Film Eiffel I'm in Love, Romansa Klise yang Gak Pernah Bikin Bosan!
-
8 Pemotretan Keluarga Besar Shandy Aulia Jelang Lebaran 2025, Beda Agama Tapi Tetap Rukun
-
Dicecar Soal Gandengan Baru oleh Jessica Iskandar, Shandy Aulia Bicara Kemungkinan Menikah Lagi
-
Beda Sikap Andre Taulany dan Sule saat Tersinggung Pelawak Lain, Ketahuan yang Tak Profesional
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Sambil Tahan Tangis, Nessie Judge Minta Maaf Lagi: Sebelumnya Saya Kurang Sensitif
-
Telak, Logika Hakim Patahkan Dalil Vadel Badjideh Minta Dihukum Ringan di Kasus Aborsi
-
LM Aborsi 2 Kali, Pertimbangan Hakim Perberat Hukuman Vadel Badjideh Jadi 12 Tahun
-
Sabrina Alatas Akui Bandel hingga Keluar Sekolah, Punya Cita-Cita Seperti Hamish Daud
-
Bocoran Maher Zain: Ada 'Rahasia' di Konsernya, Khusus untuk Indonesia!
-
Insomnia Thomas Djorghi Jadi Inspirasi Unik di Balik Judul Lagu 'Bertemu 5000 Detik' dengan Titi DJ
-
Film The First Ride: Komedi Chaos, Persahabatan Hangat, dan Twist Emosional yang Tak Disangka
-
Inspirasi Titi DJ di Lagu 'Bertemu 5000 Detik', Berawal dari Makan dan Curhat dengan Thomas Djorghi
-
Duet Maut Titi DJ dan Thomas Djorghi Hadirkan Pop-Dut Lagu 'Bertemu 5000 Detik
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook