Suara.com - Grup musik Padi Reborn yang digawangi Ari (gitar), Fadly (vokal), Yoyo (drum), Rindra (bas), dan Piyu (gitar) bersiap comeback dengan album terbaru bertajuk, Indera Keenam pada 25 Oktober 2019.
"Total ada delapan lagu yah sama lagu terbaru 'Kau Malaikatku'. Nanti kita lauching resmi tanggal 25 yah," kata Fadly di MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (15/10/2019).
Tak seperti album sebelumnya, Yoyo mengatakan Indera Keenam akan mengusung konsep akustik. Gebrakan baru yang dilakukan Padi Reborn.
"Di album keenam ini kami mencoba bermain dengan konsep akustik. Konsep yang belum pernah kami mainkan di album terdahulu. Jadi seru aja tantangannya. Kami tertantang membuat sesuatu yang baru," tutur Yoyo.
"Kayak album akustik ini kita nggak pernah mencoba. Dalam perjalanan karier kami selalu mencari yang baru. Kalau dibilang berani, kami dari dulu nggak pernah mikir sih. Kami selalu meyakinkan apa yang bikin kita nyaman akan nyaman juga buat Sobat Padi," sambung Fadly.
Dalam album tersebut, Padi Reborn menghadirkan tujuh lagu lawasnya yang diaransemen ulang. Maklum band yang terbentuk era 1990-an ini ingin kembali mengenalkan tembang itu kepada generasi milineal.
"Selain ada satu lagu baru 'Kau Malaikatku', ada tujuh lagu lama yang belum pernah hits sebelumnya. Ini untuk memperkenalkan kembali ke generasi sekarang yang nggak punya album Padi. Mereka dengarnya lagu hitsnya. Ini saatnya kami memperkenalkan ke mereka kalau ada lagu-lagu lain dari Padi yang bisa didengar dengan konsep akustik," ucap Yoyo.
Tak cuma itu, Piyu pun turut menimpali. Dia bilang pemilihan judul Indera Keenam untuk karya terbarunya itu bukan tanpa alasan.
Baca Juga: Rilis Album Baru, Padi Reborn Siap Gelar Konser Tunggal
"Yang pertama Indera Keenam itu maksudnya seperti hal-hal di luar yang kami rasakan, dengar, kita kecap, kami cium seperti lima indera perasa. Dan di situ kami punya satu sense yang membuat kami bersama. Enam juga bisa berarti kami kan lima, tambah satu orang, anggota keenam Padi yang mengurus hal segala macam-macam kayak marketingnya," terang Piyu.
"Padi Reborn memang cukup kompleks dengan angka enam. Terus enam ini juga berarti kita berkolaborasi dengan musisi di luar kita. Terakhir ini juga menandai album ke enam kita," jelasnya.
Berita Terkait
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sentil Sisi Egois Manusia, Padi Reborn Gandeng Orkestra Budapest di Single Terbaru 'Ego'
-
Curhat Piyu Padi Reborn: Dulu Naik Kereta Bawa Demo, Musisi Sekarang Cuma Modal DM
-
Lagu Baru Padi Reborn Diputar di JIAVS 2025
-
Padi Reborn Menggebrak dengan "Ego": Kisah Cinta, Gengsi, dan Refleksi 28 Tahun Perjalanan Musik
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Citra Scholastika Puluhan Tahun Alami Skoliosis, Ungkap Penyembuhan Selain Operasi
-
Tiket Normal The Founder5 II Resmi Dibuka! Siap-Siap untuk Tawa yang Lebih Gila dan Savage!
-
Ada 'Drama El Clasico' di Rumah Tangga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
-
Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Marissa Anita Resmi Gugat Cerai Andrew Trigg Setelah 17 Tahun Pernikahan, Sidang Digelar Pekan Depan
-
Ahmad Dhani Jajal Motor Impian Soeharto, Menguak Kembali Kisah SMI Expressa
-
Prinsip 26 Tahun Rocket Rockers Tampil Organik: Sequencer Cuma Buat Kaum Lemah!
-
Beredar Foto Habib Bahar Dampingi Melahirkan, Keluarga Helwa Bachmid Sebut karena Dipaksa
-
Ahmad Dhani Murka Banyak Berita Hoax Tentang Hidupnya, Sebut Penyebar Fitnah 'Binatang'