Suara.com - Presenter sekaligus penyanyi, Ichsan Akbar terkejut mendengar kabar penangkapan Roy Kiyoshi terkait kasus narkoba. Seperti diketahui, keduanya merupakan partner kerja di program acara Karma Balik.
Tak hanya Ichsan Akbar, supirnya yang mengenal Roy Kiyoshi ikut terkejut. Hal itu diungkapkan dalam channel YouTube Melaney Ricardo, 'Heboh Penangkapan Roy Kiyoshi! saat Syuting Pernah Dilarikan ke Rumah Sakit! 123 Dirumah Semua', dikutip Minggu (10/5/2020).
"Lo punya program bareng sama Roy, lo kaget nggak sih?," tanya Melaney Ricardo.
"Kaget banget. Jangankan gue, supir gue aja kaget banget. Karena kan supir gue sering ketemu kalau di lokasi syuting kan. Katanya “Pak Roy pak, maksudnya nggak nyangka loh gitu” ya sudah aku bilang tahan asumsi macam-macam, ini kan masih proses belum tahu juga kebenarannya," jawab Ichsan Akbar.
Ichsan Akbar menuturkan kalau dirinya sering tukar pikiran dengan Roy Kiyoshi.
"Tapi memang kalau gue sama Roy kan ketemunya di set pada saat di panggung, ruang tunggu kita pun beda-beda. Roy dan tim nya punya ruangan sendiri. Oh gue sering semobil sama dia, karena kalau ke lokasi outdoor kita harus satu mobil. Nah di situ lah sering ngobrol-ngobrol, curhat," ungkapnya.
Menurut lelaki 34 tahun ini, Roy Kiyoshi merupakan partner kerja yang baik. Meski mempunyai imej misterius, namun setelah mengenal dekat, sifat Roy Kiyosho ternyata menyenangkan.
"Gue sama dia itu cocok. Gue bisa lihat moodnya dia gimana. Imej dia kan misteri banget, tapi kalau lo kenal lebih dalam lagi ngocol anaknya. Kebetulan menurut gue chamistry gue dapat," tuturnya.
Baca Juga: 5 Terpopuler: Roy Kiyoshi Konsumsi Dumolid, Virus Corona Serang Jiwa Pasien
Sehingga ketika mendengar kabar Roy Kiyoshi terseret kasus narkoba, Ichsan Akbar sangat tidak menyangka. Kendati begitu, dia tidak mau menghakimi sahabatnya itu.
"Selepas dari dia salah atau nggak, sebagai teman gue tetap support. Tapi kalau misalkan benar dia melakukan itu, gue nggak membenarkan tapi gue tetap support biar dia tetap kuat," jelasnya.
Seperti diketahui, Roy Kiosyhi ditangkap di kediamannya, kawasan Cengkareng, Jakarta Barat pada Rabu (6/5/2020) pukul 17.00 WIB. Di media sosial juga beredar video detik-detik Roy Kiyoshi digeledah petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap.
Dari hasil penangkapan itu polisi berhasil mengamankan 21 butir obat psikotropika jenis benzo. Saat ini, Roy Kiyoshi ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan.
Berita Terkait
-
Roy Kiyoshi Pamer Kemesraan dengan Perempuan Cantik, Warganet Ramai Mendoakan Berjodoh
-
Seminggu Nikah, Roy Kiyoshi Prediksi Rumah Tangga Luna Maya Bakal Mulus Tanpa Cacat
-
Operasi Plastik Roy Kiyoshi Berakhir Gagal, Ada Bekasnya di Dekat Mata
-
Bikin Merinding, Kisah Nafa Urbach Hadapi Langsung Hantu Banaspati yang Muncul di Rumahnya
-
Sempat Kena Serangan Jantung, Bagaimana Kondisi Roy Kiyoshi Saat Ini?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kembalikan Hadiah Hingga Sebut 'Suami', Curhatan Dearly Joshua soal Ari Lasso Singgung Preman Pasar
-
Diterpa Isu Child Grooming, Roby Tremonti Diduga Buka Endorsement
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled