Suara.com - Nora Alexandra membagikan pesan dari suaminya, Jerinx Superman Is Dead (SID) yang kini ditahan di Polda Bali. Di situ, drummer SID membuat tulisan yang cukup panjang tentang kasus yang menjeratnya.
"@jrxsid meminta saya mengunggah surat yang sudah saya salin di note untuk saya bagikan ke publik, saya sudah menjalankan amanatnya," tulis Nora Alexandra sebagai caption di Instagram pada Sabtu (29/8/2020).
"Maksud @jrxsid menyuruh saya posting yang sudah saya salin di note, agar lebih jelas mungkin jika ada tulisan yang kurang jelas kalian baca. Terima kasih," sambungnya lagi.
Setidaknya ada tiga poin yang ingin disampaikan oleh Jerinx SID. Satu di antaranya tentang penangguhan tahanannya.
Dia mengungkap sengaja mengajukan penangguhan penahanannya bukan tanpa alasan.
"Sebagai WNI saya berhak mengajukan penangguhan penahanan dan hal ini dilindungi oleh undang-undang," kata Jerinx SID dalam suratnya.
"Saya mengajukan penangguhan bukan karena saya cengeng tetapi karena saya melihat banyak sekali kejanggalan dan konflik kepentingan dalam kasus saya," imbuhnya.
Jerinx SID kemudian meminta publik agar mempelajari kasusnya dalam acara yang dipandu Hotman Paris.
"Detail kejanggalannya bisa dipelajari di tayangan hotroomnya Hotman Paris yang membahas kasus saya (tersedia di YouTube)," bebernya.
Baca Juga: Kasus Jerinx SID Dilimpahkan ke Kejaksaan Tinggi Bali
Dia mengatakan bahwa meminta penangguhan penahanan lantaran agar bisa menyiapkan banyak bukti dalam pengadilan nanti.
"Tolong dicatat saya belum dinyatakan bersalah oleh pengadilan. Jadi biarkan saya bertarung di pengadilan dan apa pun keputusan pengadilan nanti akan saya terima dengan ksatria," ujar Jerinx SID.
Jerinx SID juga menyinggung semua orang yang memanfaatkan kekuasaan buat menindas rakyat miskin di tengah pandemi virus corona atau COVID-19.
"Yang cengeng itu adalah mereka-mereka yang melanggar protokol kesehatan tetapi bebas dari jerat hukum karena dekat dengan kekuasaan. Yang pernah memberi makan warganya namun menertawai rakyat yang berjuang memberi ratusan perut kelaparan tanpa pamrih setiap harinya," jelas Jerinx SID.
"Yang tidak berpendidikan adalah mereka yang memanfaatkan kekuasaan untuk menginjak hak warganya lalu berlagak suci seolah tanpa dosa, leluhur Bali tidak buta. KARMA itu nyata," tambahnya.
Seperti diketahui, Jerinx SID ditahan atas laporan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) terkait dugaan pencemaran nama baik. Lelaki asal Bali ini sempat menyebut IDI adalah kacung WHO di Instagram.
Berita Terkait
-
Nora Alexandra Ikut Tampil di Atas Panggung, Jerinx Bela Istri yang Dituding Pansos ke SID
-
Jerinx Jawab Tuduhan Nora Alexandra Pansos dengan SID
-
Galang Dana Bareng SID, Jerinx Kumpulkan Uang Rp56 Juta untuk Korban Banjir Bali
-
Peringatan Jerinx SID Soal Bali Terbukti: Video Lama Viral, Isu Lingkungan Makin Nyata
-
Pengalaman Mencekam Superman Is Dead Nyaris Diamuk Massa di Jogja, Lari dan Sembunyi di Masjid
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!
-
Tes Urine Negatif Narkoba, Beby Prisillia Langsung Kirim Pesan Haru untuk Onad: Tuhan Bersamamu
-
Sinopsis Boss: Film Komedi Baru Jung Kyung Ho tentang Gangster, Tayang 5 November di Bioskop
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Sebut Gading Marten dan Medina Dina Sudah Berpacaran
-
Ada Alasan Spiritual di Balik Alasan Denada Tak Tampilkan Wajah Aisha
-
Vidi Aldiano Pamit Sementara dari Panggung Musik, Ungkap Alasan Hiatus