Suara.com - Artis Gisella Anastasia merayakan momen natal bersama mantan suaminya, Gading Marten. Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram pada Jumat (25/12/2020).
Di situ, dia membagikan potret kebersamaan bareng Gading Marten dan putri semata wayang mereka, Gempita Nora Marten. Ketiganya kompak mengenakan pakaian serba merah.
Sedangkan di sekeliling mereka ada banyak kado dan pohon natal.
"Minggu lalu diminta siapin foto keluarga sama sekolah Minggu-nya Gempi untuk bikin prakarya berupa frame foto, baru sadar kita sudah lama banget nggak foto bertiga. Terakhir foto bertiganya pas ulang tahun Gempi tahun lalu," jelas Gisella Anastasia sebagai caption.
"Jadi, dengan semangat Natal yang penuh kasih dan damai sejahtera pagi ini, kita ngumpul sebelum keliling-keliling ke rumah opung-opung dan lain-lain," sambungnya lagi.
Tak lupa, dia juga bilang bahwa sempat buka kado bareng hingga bikin konten TikTok.
"Papading, Gempi, sama Mamasel buka kado, foto-foto, dan dipaksa Gempi bikin tiktok juga sih. Terima kasih papading sudah mampir pagi-pagi," tutur Gisella Anastasia.
Sebagai penutup, Gisel sapaannya juga mengucapkan selamat natal kepada semua orang yang merayakannya.
"Selamat Natal untuk semua yang merayakan. Semoga damai sejahtera selalu menyertai kita semua. Nggak hanya di hari Natal aja tapi juga di hari hari berikutnya di sepanjang hidup kita, selalu melibatkan Kristus dan berjalan bersamaNya," imbuhnya.
Baca Juga: Ciee! Gading Marten dan Karen Saling Beri Emoji Love, Netizen: Semoga Jodoh
Senada dengan mantan istrinya, Gading Marten juga mengunggah postingan serupa.
Dia pun membagikan foto saat menghabiskan perayaan natal bareng Gisella Anastasia dan Gempita Nora Marten. Dalam potret tersebut, mereka tampak tersenyum begitu semringah.
"Have a wonderful and blessed CHRISTMAS to you all. Happy Holidays," kata Gading Marten sebagai caption.
Tidak menunggu lama, unggahan mereka berdua pun banjir komentar. Netizen hingga rekan artis beramai-ramai juga mengucapkan selamat natal untuk ketiganya.
"Selamat Natal mama Isel, Gempi dan papa Gading," ujar @artikasaridevi di kolom komentar.
"Selamat hari natal @gisel_la @gadiiing Gempi," imbuh @ardanaff.
Berita Terkait
-
Keceplosan, Raffi Ahmad Bongkar Rahasia Gading Marten dan Medina Dina Pacaran
-
Dibocorkan Raffi Ahmad, Benarkah Gading Marten dan Medina Dina Resmi Pacaran?
-
Setahun Dirumorkan, Raffi Ahmad Justru Bongkar Rahasia Gading Marten & Medina Dina!
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Sebut Gading Marten dan Medina Dina Sudah Berpacaran
-
Jelang Nataru, Menhub Dudy Bahas Kebijakan dan Strategi Angkutan Udara Bersama Maskapai
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Bukan Horor, Film 'Pesugihan Sate Gagak' Malah Jadi Ajang Tahan Tawa Yoriko Angeline
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes