Suara.com - Boneka berhantu Chucky siap tayang di layar televisi. Serialnya mulai mengudara pada 12 Oktober mendatang.
Entertainment Weekly merilis poster perdana Chucky, Jumat (16/7/2021). Wajah boneka seram itu tak lagi berlumuran darah.
Chucky tampak menggemaskan dengan bintik merah di bagian pipi. Tak lupa, senyumnya merekah di poster tersebut.
Tapi mengingat ini adalah Chucky, sisi sadisnya terlihat dengan tangan memegang pisau berisi darah.
Mengutip DailyMail, saluran tv kabel Syfy merilis teaser berdurasi 20 detik. Menampilkan boneka Chucky yang tergeletak di meja makan.
Chucky kemudian dijual dan dibeli remaja bernama Jake Webber (Zackary Arthur). Kekacauan pun terjadi lewat adegan dari wajah takut dari para pemain.
Don Mancini, sutradara dari waralaba Chucky Child's Play yang terlibat dalam penggarapan serial ini, membocorkan sosok Jake Webber.
Remaja 14 tahun tersebut kerap mengalami bully dan kehilangan sang ibu.
Selain Don Mancini, tokoh legendaris dalam serial ini adalah Brad Dourif. Dia adalah pengisi suara Chucky sejak 1988.
Baca Juga: Tak Pakai Masker, Penumpang Kereta Ini Diserang 'Boneka Chucky'
"Kami akan memulai seri dengan cerita baru, lingkungan baru. Kemudian membawa karakter lama dan semuanya bersatu dalam pertarungan besar," ujar Mancini.
Mancini juga menekankan, "serial baru akan mengeksplorasi kengerian di sebuah kota kecil Amerika. Boneka antik Chucky akan muncul, terjadi serangkaian pembunuhan dan mengekspos kemunafikan kota."
Chucky pertama kali diperkenalkan oleh Don Mancini pada 1988. Film horor beranggaran rendah ini mampu mencetak box office.
Film yang juga dikenal dengan Child's Play ini sukses menayangkan enam sekuel dan remake sehingga menghasilkan laba sekira US$ 200 juta atau Rp 2,8 triliun.
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025