Suara.com - Penggemar drama Nevertheless mungkin penasaran dengan sosok Yang Do Hyuk, cowok yang tiba-tiba muncul di tengah hubungan "friends with benefits" Han So Hee dan Song Kang. Do Hyuk diceritakan sebagai teman masa kecil Yoo Na Bi (Han So Hee) yang diam-diam menyukainya. Banyak pemirsa yang berharap Na Bi bisa berakhir dengan Do Hyuk karena Park Jae Eon (Song Kang) tidak berniat menjalin hubungan serius dengannya. Do Hyuk sukses memikat hati pemirsa karena pesonanya yang manis dan imut.
Yang Do Hyuk diperankan oleh Chae Jong Hyeop, aktor muda yang debut pada 2017 melalui sejumlah web drama. Aktor kelahiran 1993 itu kemudian memulai debut televisinya lewat drama hits Hot Stove League yang dihadirkan SBS mulai 2019 hingga 2020. Nama Chae Jong Hyeop semakin dikenal berkat peran-perannya dalam drama Sisyphus: The Myth, Nevertheless dan terbaru The Witch's Diner. Visual tampan dan aktingnya mampu membuat pemirsa tertarik padanya.
Chae Jong Hyeop belum lama ini dikonfirmasi membintangi drama baru Going to You at a Speed of 493 km bertema olahraga. Dalam drama KBS ini, ia dipasangkan dengan Park Ju Hyun, bintang drama Mouse. Chae Jong Hyeop berperan sebagai Park Tae Joon, yang mulai belajar badminton karena tertarik pada seorang wanita. Sebelum menyambut drama barunya, intip dulu deretan potret Chae Jong Hyeop berikut ini.
1. Potret di Balik Layar Nevertheless
Seperti yang telah disebutkan di atas, Chae Jong Hyeop turut membintangi Nevertheless sebagai Yang Do Hyuk, teman masa kecil Na Bi yang diam-diam menyukai. Do Hyuk menjalankan acara memasak populer di YouTube dan bekerja sebagai chef di restoran ramen. Chae Jong Hyeop baru muncul di episode ketiga, tapi sukses menarik perhatian pemirsa.
2. Syuting The Witch's Diner
Selain Nevertheless, Chae Jong Hyeop baru-baru ini juga muncul di serial web TVING The Witch's Diner bersama Song Ji Hyo dan Nam Ji Hyun. Ia berperan sebagai Lee Gil Yong, Siswa SMA pada siang hari dan karyawan paruh waktu di restoran Jo Hee Ra pada malam hari. Karena perannya sebagai anak SMA, Chae Jong Hyeop kerap tampil dengan seragam sekolah.
3. Potret Ultah dari Agensi
Chae Jong Hyeop berulang tahun ke-28 secara internasional pada 19 Mei. YNK Entertainment selaku agensi mengucapkan selamat ulang tahun lewat potret gantengnya ini. Chae Jong Hyeop memposting ulang dengan menandai agensinya. Dalam foto, bintang drama Hot Stove League itu terlihat luar biasa tampan.
Baca Juga: 5 Potret Transformasi Han So Hee, Sudah Ditakdirkan Cantik
4. Senyum Manis Banget
Selama tampil di Hot Stove League, Chae Jong Hyeop mencuri perhatian pemirsa karena visualnya yang tampan. Nggak cuma itu, ia juga memiliki senyuman yang manis banget. Bisa dilihat dari potret yang dibagikannya pada Mei lalu, Chae Jong Hyeop tersenyum memamerkan lesung pipitnya.
5. Syuting Sisyphus: The Myth
Chae Jong Hyeop ikut main dalam drama JTBC Sisyphus: The Myth yang dibintangi Cho Seung Woo dan Park Shin Hye sebagai pemeran utama. Karakternya bernama Choi Jae Sun, mantan pegawai restoran yang menjadi kaya dengan bantuan Kang Seo Hae (Park Shin Hye). Ia kembali setelah menjadi kaya dan mulai menyukai Seo Hae.
6. Ceria Saat Syuting
Chae Jong Hyeop cukup rajin membagikan potret di balik layar drama yang dibintanginya. Ini ketika ia syuting Sisyphus: The Myth di stasiun. Karakternya diceritakan mengantarkan Park Shin Hye ke Busan, tapi malah ditinggal dengan nomor lotre. Chae Jong Hyeop tampak menikmati syuting, bisa dilihat dari senyumnya yang ceria.
Berita Terkait
-
4 Mix and Match OOTD Kemeja ala Han So Hee, Simpel Tapi Bikin Terpana!
-
Han So Hee Latihan Setahun Demi Tampilkan Dance Memukau di Fan Meeting Jakarta
-
Siap Jelajahi Blok M, Janji Spontan Han So Hee di Fan Meeting Jakarta Disambut Meriah Fans
-
Fan Meeting Perdana di Jakarta Disambut Antusias, Han So Hee Menangis Haru Hingga Janji Coba Seblak
-
Digelar Akhir Pekan Ini, Intip Rundown Lengkap Fan Meeting Han So Hee di Jakarta
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an