Suara.com - Banyak pernikahan antara sepasang manusia yang tak berjalan sesuai ekspektasi mereka. Banyak dari mereka yang akhirnya memilih untuk berpisah dengan pasangan mereka. Bahkan, banyak dari mereka yang telah memiliki anak dan memilih untuk berpisah dengan pasangan mereka sehingga berakhir menjadi single parent. Tak terkecuali para seleb Bollywood.
Perpisahan memang bukan berarti akhir dari segala-galanya. Buktinya, para seleb Bollywood masih bisa hidup bahagia bersama anak-anak mereka. Mereka juga masih bisa membesarkan anak mereka meski telah berpisah dengan suami atau istri mereka. Tidak hanya perceraian yang membuat para seleb Bollywood jadi single parent.
Meski menjadi orang tua tunggal atau single parent, para seleb Bollywood tetap mampu mencurahkan segala kasih sayangnya kepada anak mereka. Menjadi single parent justru bisa membuktikan bahwa mereka bisa membahagiakan anak sekalipun keluarganya tidak utuh. Tak jarang juga para seleb Bollywood single parent yang mengumbar kebahagiaan bersama anak mereka di media sosial. Simak deretan seleb Bollywood yang kini menjadi single parent.
Karisma Kapoor menjadi salah satu seleb Bollywood yang hidup sebagai single parent. Karisma Kapoor menjadi single parent sejak perceraiannya dengan Sunjay Kapur tahun 2016 silam.
Sejak bercerai dengan Sunjay Kapur, Karisma Kapoor belum menikah kembali dan memilih menjadi single parent untuk membesarkan dan merawat kedua anaknya. Meski begitu, Karisma Kapoor tetap hidup bahagia bersama kedua anaknya.
Pernikahan Hrithik Roshan dan Sussanne Khan harus kandas pada tahun 2014 silam. Pasca bercerai dari Susanne, Hrithik Roshan tampaknya juga belum menikah lagi sehingga dirinya kini menjadi single parent.
Status single parent sekaligus duda dua anak disandang oleh aktor Bollywood ini pasca bercerai 7 tahun silam. Meski begitu, Hrithik Roshan tetap hidup bahagia bersama kedua putranya. Bahkan, tak jarang Hrithik Roshan mengajak kedua anaknya untuk traveling bersama.
Baca Juga: 7 Suami Seleb Bollywood Terjerat Masalah Hukum, Terbaru Raj Kundra
3. Pooja Bedi
Pooja Bedi juga masuk dalam jajaran seleb Bollywood yang menyandang status sebagai single parent. Pernikahan Pooja Bedi dan mantan suaminya harus kandas pada tahun 2003 silam. Perpisahan mereka membuat Pooja Bedi menyandang status sebagai single parent anak dua.
Meski telah berpisah lama dan belum menikah kembali, Pooja Bedi tampak sangat bahagia membesarkan kedua anaknya yang kini sudah beranjak dewasa. Bahkan, Pooja Bedi juga kerap mengumbar kebahagiaannya bersama kedua anaknya, Alaia dan Omar.
4. Rahul Dev
Aktor Bollywood Rahul Dev juga tampaknya masih setia menjadi single parent. Rahul Dev menjadi single parent karena istrinya, Rina Dev meninggal dunia akibat sakit kanker yang dideritanya pada tahun 2009.
Sampai saat ini, Rahul Dev masih belum menikah meski dirinya dikabarkan berpacaran dengan seorang model bernama Mugdha Godse.
Berita Terkait
-
Nongkrong dengan Gengnya, Body Goals Kareena Kapoor Nggak Kaleng-Kaleng
-
5 Seleb Bollywood Punya Anak Tiri: Kareena Kapoor Ibu Sambung Panutan
-
7 Suami Seleb Bollywood Terjerat Masalah Hukum, Terbaru Raj Kundra
-
Kareena Kapoor Rayakan dengan Dinner Mewah, 3 Momen Ultah Karisma Kapoor ke-47
-
Lina Mukherjee Beberkan Seleb Bollywood Lebih Sombong Dibanding Artis Indonesia
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Siapa Suami Boiyen? Profil Rully Anggi Akbar Ternyata Dosen Bergelar Doktor Lulusan UGM
-
Selamat, Boiyen dan Rully Anggi Akbar Menikah Hari Ini
-
Mirip Hanni NewJeans, Vokalis Band Asal Bogor Ini Curi Perhatian di Tengah Kabar Go International
-
Debt Collector Datangi Rumah Sarwendah dengan Nada Tinggi, Suasana Panas dan Anak-Anak Ketakutan
-
The Price of Confession: Jeon Do Yeon dan Kim Go Eun Terlibat Kasus Pembunuhan, Tayang d Netflix
-
Curhat Jon M Chu, Garap Film Wicked: For Good 5 Tahun Lebih sampai Punya 3 Anak
-
Rumah Sarwendah Disatroni Debt Collector, Tagih Cicilan Mobil Mewah Diduga Atas Nama Ruben Onsu
-
Beda Level Tapi Tulus, Amanda Manopo Ungkap Persahabatan dengan Fajar Sadboy, Bikin Terharu
-
First Look The Remarried Empress Versi Drama, Begini Perbandingannya dengan Webtoon
-
6 Kontroversi Miss Universe 2025 yang Menggemparkan Ajang Kecantikan Dunia