Suara.com - Gugurnya Suhaidi Jamaan, atau yang lebih dikenal sebagai Lord Adi, di acara MasterChef Indonesia Season 8 (MCI 8) ternyata membuat banyak orang patah hati.
Tidak sedikit pula netizen yang menyayangkan keputusan ini, padahal Lord Adi yang sudah masuk Top 3, bersama dua saingannya, Jesselyn dan Nadya.
Bahkan, momen ini sampai trending di Twitter lantaran banyak penggemar MCI 8 yang tidak terima dengan kepulangan jagoannya itu.
Berdasarkan cuitan-cuitan netizen, ada beberapa yang mengatakan bahwa Lord Adi merupakan kontestan 'underrated'.
"The most underrated contestant and our Lord, tapi sayangnya harus pulang. Hail Lord Adi. you deserve it. Jagoan gua emang the best," ujar pemilik akun @prettyyboyyy.
Ada juga netizen yang menyamakan Lord Adi dengan peserta MasterChef Amerika Season 5, yakni Leslie Gilliams, yang gugur di Top 3 hanya karena 'garam'.
"Lord Adi from MCI season 8, Leslie Gilliams from MC "USA" season 5. They were both eliminated in the top 3. And have the same case, which is about "Salt"," cuit akun @sorididesu, sambil membandingkan foto Lord Adi dan Leslie Gilliams.
Beberapa netizen juga sampai meng-unfollow akun Twitter dan meng-unsubscribe akun YouTube MasterChef hanya karena kekecewaan mereka.
Meski begitu, Lord Adi tetap menerima kekalahannya dengan tidak memasuki Grand Final MCI 8 secara lapang dada.
Baca Juga: Lord Adi Kalah di Tiga Besar Masterchef Indonesia, Netizen: Lord Juara di Hati Kami!
"Saya terima kekalahan saya saat ini. Saya telah berusaha yang terbaik. Ya, gimana lagi pertandingan, enggak mungkin menang terus," ujar Lord Adi dalam tayangan MasterChef Indonesia, Minggu (22/8/2021).
Lord Adi menjadi idola penonton MasterChef lantaran kepiwaiannya dalam mengolah berbagai bahan menjadi masakan yang mampu membuat juri terkesan meski latar belakangnya adalah seorang petani cabai.
Ia pernah memecahkan rekor dengan memenangkan lima tantangan dalam acara MasterChef Indonesia ini.
Berita Terkait
-
Episode Final Shopee Jagoan UMKM Naik Kelas, Ajang Pembuktian Kehebatan UMKM Lokal
-
Lewat Grand Final Duta DPD, Sultan Najamudin Ajak Anak Muda Menjadi Aspirasi Daerah
-
Drama 1-1 dan Badai Penalti, SMK Nusantara Gahar di Grand Final ANC 2025
-
Intip Kembali Keseruan Grand Final AXIS Nation Cup 2025
-
Sengit dan Meriah! Sorak dan Hiburan Pecah di Grand Final ANC 2025
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Jadi Pemeran Utama, Adipati Dolken Siapkan Sentuhan Lokal di Film What's Up with Secretary Kim?
-
Ditanya Soal Pisah Rumah dengan Raisa Sejak Digugat Cerai, Hamish Daud Fokus Move On
-
5 Fakta Unik Diana Pungky yang Jarang Diketahui, Ditawari Jadi Model Gegara ke Supermarket
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja
-
Bantah Jadi Pelakor, Violentina Kaif Istri Andrew Andika Sentil Tengku Dewi Suka Buka Aib Orang
-
Adly Fairuz Dicap Cowok Redflag, Dugaan Penyebab Digugat Cerai Angbeen Rishi Terendus
-
Cerita Jennifer Bachdim Diselamatkan Damkar, Ada Apa?
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
-
18 Bulan Berpisah, Kejutan Prajurit TNI Ini Bikin Anak-anaknya Nangis Histeris
-
Viral! Detik-detik Tim Rescue Damkar Turun ke Sungai Demi Evakuasi ODGJ yang Terjebak